Warganet Kubur Mimpi Duet Pemain Abroad Asnawi-Saddil di Semifinal Sea Games, Shin Tae Yong Beri Tanggapan

- 18 Mei 2022, 17:30 WIB
Pemain Sabah FC Saddil Ramdani telah kembali ke Timnas Indonesia persiapkan laga besok kontra Thailand
Pemain Sabah FC Saddil Ramdani telah kembali ke Timnas Indonesia persiapkan laga besok kontra Thailand /Instagram @saddilramdani

 

PotensiBadung.com – Warganet kubur mimpi duet pemain abroad Asnawi-Saddil di semifinal Sea Games, Shin Tae Yong beri tanggapan.

Timnas Indonesia telah lolos babak penyisihan dan masuk semifinal pada ajang Sea Games 2022, untuk cabor sepak bola.

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Timnas Thailand pada semifinal Sea Games, besok, Kamis, 19 Mei 2022.

Seperti yang telah dijanjikan Shin Tae Yong bahwa pemain Sabah FC Saddil Ramdani akan kembali, jika Indonesia lolos semifinal.

Baca Juga: LIVE STREAMING Persebaya vs Persis Solo, Laga Uji Coba di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya

Baca Juga: Bela Timnas Indonesia, Ansan Greeners Berjuang Tanpa Asnawi Kontra Chungnam Asan FC Rabu, 18 Mei 2022

Janji itu tertunaikan dengan mengabarkan bahwa Saddil telah ada bersama Garuda Muda dan siap untuk membela Timnas Indonesia kontra Timnas Thailand besok sore nanti.

Tapi dari semua kabar bahagia itu, warganet tampaknya harus mengubur mimpi untuk menduetkan dua pemain abroad yang sama-sama gacor.

Karena walaupun Saddil Ramdani telah kembali bersama Timnas Indonesia, ia tidak bisa bermain dengan pemain Ansan Greeners.

Asnawi Mangkualam yang telah sangat agresif menjaga pertahanan lini belakang Timnas Indonesia dari serangan lawan, dikabarkan harus absen.

Baca Juga: OFI Crete FC Resmi Lepas Luc Castaignos Meski Terikat Kontrak Hingga 2023, Sinyal ke Persebaya?

Baca Juga: Tersikut Kawin Thammasatchanan, Madam Pang Kabarkan Dirinya Membaik dan Siap Dampingi Timnas Thailand

Absennya sang Benteng Rotterdam dari Makassar itu, karena akumulasi kartu kuning yang didapatkannya.

Hal ini diperkuat oleh keterangan dari Shin Tae Yong yang disampaikannya melalui situs resmi PSSI hari ini (18/5).

“Shin menyatakan bahwa Saddil Ramdani sudah bergabung lagi bersam Indonesia mulai hari ini,” tulis PSSI.

“Asnawi Mangkualam absen di laga ini karena akumulasi kartu kuning,” tulis PSSI lagi.

Tapi walaupun begitu, Shin Tae Yong mengatakan bahwa semua anak asuhnya telah siap untuk menghadapi pertandingan esok.

Baca Juga: Nasib Ryohei Miyazaki di Persib Bandung Belum Jelas, Robert Alberts Ungkap Bidik Banyak Pemain dari Negara Ini

Baca Juga: Wawancara Eksklusif Ryohei Miyazaki, Bakal Pemain Persib Itu Ungkap Alasan Bergabung dengan Pangeran Biru

Ia juga mengatakan bahwa dirinya tak gentar, karena ia telah memiliki pengalaman menghadapi Thailand sebelumnya.

Permainan alot yang dilakukan Timnas Indonesia pada ajang piala AFF 2020 di Singapura Desember 2021 lalu, menjadi pengalaman berharga.

Bercermin dari situ, ditambah tiga pemain senior yang dapat membersamai sebagai tambahan, Shin Tae Yong optimis dapat menjadi yang terbaik.

"Saya sudah punya pengalaman di Piala AFF dan ini pertama kali di SEA Games. Thailand, Vietnam, dan Indonesia selalu jadi saingan," kata Shin Tae Yong.

Baca Juga: Klub Baru Marko Simic, Bukan Persis Solo tapi Bali United? Warganet: Bahaya Kalau Sampai Reuni Sama Coach Teco

Baca Juga: FIX! Jordi Amat Tinggalkan Eropa untuk Berkarir di Indonesia, KAS Eupen Beri Klarifikasi dan Berterima Kasih

Selain itu, pelatih asal Korea Selatan itu juga mengatakan bahwa ia memiliki waktu yang cukup untuk membekali anak-anak asunya pada ajang ini.

"Kami memang kalah oleh Thailand di Final Piala AFF 2020, tetapi situasi kali ini berbeda. Ini turnamen untuk tim U-23 dan kami sudah melakukan persiapan yang cukup baik untuk melawan Thailand," tambahnya.

Untuk Rio Fahmi yang sempat menggantikan posisi Asnawi dan trending karena lini belakang banyak kebobolan, tetap diup-grade karena kualitasnya.

Baca Juga: Cara Mudah Main Filter Nangis yang Viral di TikTok dan Instagram, Ternyata Begini Caranya

Baca Juga: HOT News! Tiba di Indonesia Dalam Waktu Beriringan, Jordi Amat dan Sandy Walsh Jalani Sesi Medical Check Up

"Ilham Rio Fahmi saat itu menjadi starter saat laga perdana melawan Vietnam meski belum maksimal,” kata Shin Tae Yong.

“Tetapi setelah itu performa dirinya makin naik dengan sebagai pemain pengganti di babak kedua setiap laga, untuk besok apakah Ilham Rio main atau tidak dilihat saja nanti," jelas pelatih asal Korea Selatan tersebut.***

 

 

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah