Pratama Arhan Diboyong ke Bandung, Tiga Persib Bandung Merumput di Prancis, Jumpa Neymar dan Kylian Mbappe

- 27 Mei 2022, 07:53 WIB
Eks PSIS Semarang Pratama Arhan kini memperkuat Tokyo Verdy J-League 2
Eks PSIS Semarang Pratama Arhan kini memperkuat Tokyo Verdy J-League 2 /Potensi Badung /IG PSIS

 

PotensiBadung.com-Pratama Arhan Diboyong ke Bandung, Tiga Persib Bandung Merumput di Prancis, Jumpa Neymar dan Kylian Mbappe. 

Eks Bek PSIS Semarang Pratama Arhan kini memperkuat Tokyo Verdy J-League 2 bakal meninggalkan klubnya di Jepang.

Arhan akan merumput di markas Persib Bandung Stadion Si Jalak Harupat. Pratama Arhan hingga saat ini belum mendapat kesempatan debut di Tokyo Verdy.

Baca Juga: Tak Kunjung Debut, Tokyo Verdy Resmi Lepas Eks PSIS Pratama Arhan Menuju Bandung

Setelah 18 pekan Tokyo Verdy bermain di J League 2 musim 2022, Pratama Arhan masih duduk manis alias belum mendapat kesempatan bermain. Kini Tokyo Verdy menduduki peringkat 12 klasemen sementara J League 2. 

Mungkinkah Pratama Arhan dilepas ke Bandung markas Pangeran Biru 1 Juni 2022 mendatang. Kita tunggu kedatangan sang mantan Mahesa Jenar ini. 

Baca Juga: Ini Jadwal Liga 1 2022-2023 usai Piala Presiden di 4 Kota Pulau Jawa, GBLA Kandang Persib Bandung Dipakai?

Untik diketahui, dilansir dari PSSI.org, nama Pratama Arhan pemain Tokyo masuk dalam 29 skuat Timnas Indonesia Senior yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk menjalani FIFA Match Day di Stadion Si Jalak Harupat Bandung, 1 Juni mendatang.

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Bangladesh dalam laga uji coba agenda FIFA tersebut.

Selain pertandingan FIFA Match Day tersebut, skuad Garuda Senior juga akan mengikuti Kualifikasi Piala Asia 8-14 Juni 2022 di Kuwait. Para pemain pun telah berkumpul Kamis 26 Mei 2022 kemarin.

Baca Juga: Manuver Thomas Doll, Boyong Eks Penyerang CHELSEA, OTW Persija Gantikan Marko Simic, Eden Hazard?

"Sebanyak 29 pemain Timnas Indonesia yang dipanggil merupakan pilihan pelatih Shin Tae-yong," kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. 

Dia mengatakan para pemain akan berlatih di Jakarta sebelum berangkat ke Bandung Jumat 27 Mei 2022.

Iwan Bule meminta agar para pemain berjuang keras, disiplin, dan fokus demi timnas Indonesia meraih hasil maksimal di FIFA Match Day dan Kualifikasi Piala Asia. Ia pun menargetkan Timnas Senior lolos Piala Asia 2023.

Baca Juga: Ternyata Pratama Arhan Disiapkan Ikuti Sosok Asnawi di Ansan Greneers, Tokyo Verdy Punya Penilaian Sendiri

"Pamain harus menunjukkan performa terbaik. Apalagi PSSI memberikan target pelatih Shin Tae-yong lolos ke Piala Asia 2023," ujarnya.

Sementara itu, skuat Persib Bandung asuhan Robert Alberts patut berbangga karena Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan Rachmat Irianto masuk dalam 29 pemain dipanggil Shin Tae-yong di Timnas Senior. Selain itu, manajemen Maung Bandung bangga karena tiga pemain muda Persib akan merumput di negeri Liga 1 Prancis.

Mereka akan memperkuat Timnas Indonesia U - 19 tampil di Prancis dalam turnamen Toulon Cup 2022.Turnamen Toulon 2022 yang rencananya akan berlangsung pada 29 Mei hingga 12 Juni 2022 mendatang.

Baca Juga: Mesut Oezil Datang, RANS Cilegon FC Menang Lawan Pemain Asing Afrika, Ngeri Performa Klub Milik Raffi Ahmad

Di turnamen tersebut, Indonesia berada di Grup B bersama Meksiko, Ghana, dan Venezuela. Turnamen ini untuk kategori level usia U-17 hingga U-23.

Tiga pemain muda Persib Bandung tersebut yakni bek Kakang Rudianto, gelandang Dimas Pamungkas dan winger Ferdiansyah.

Ketiga pemain berpeluang bertemu Kylian Mbappe atau Neymar di Prancis jika menonton laga Paris Saint Germain FC (PSG) di Liga 1 Prancis.

Tiga pemain ini masuk dalam skuat Timnas U - 19 asuhan duet pelatih Dženan Radončić dan Bima Sakti. Sebanyak 22 pemain muda dipanggil PSSI untuk mengikuti turnamen ini. ***

Berikut 22 nama Tim U-19 Indonesia di Toulon Cup:

1. Arkhan Fikri

2. Ahmad Rusadi

3. Alfriyanto Nico Saputro

4. Cahya Supriadi

5. Dimas Juliono Pamungkas 

6. Edgard Amping

7. Erlangga Setyo Dwi Saputra

8. Ferdiansyah Cecep Surya Persib

9. Hokky Caraka Bintang Brilliant

10. Kadek Arel Priyatna

11. Kakang Rudianto 

12. Marcell Januar Putra

13. Ricky Pratama

14. Ronaldo Joybera R Junior Kwateh

15. Muhammad Rafli Asrul

16. Mikael Alfredo Tata

17. Raka Cahyana Rizky

18. Razzaa Fachrezi Aziz

19. Frezy Al Hudaifi

20. Subhan Fajri

21. Syukran Arabia Samual

22. Muhammad Ferrari. ***

 

 

 

Editor: Hari Santoso

Sumber: pssi.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah