Maestro Carlo Ancelotti, 4 Trofi Liga Champions, 2 untuk Real Madrid

- 29 Mei 2022, 08:12 WIB
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti melakukan selebrasi bersama Luka Modric usai menjuarai Liga Champions .
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti melakukan selebrasi bersama Luka Modric usai menjuarai Liga Champions . /Reuters/Kai Pfaffenbach/


PotensiBadung.com- Stade de France, Prancis menjadi bukti kedigdayaan entrenador Real Madrid, Carlo Ancelotti.

Mantan gelandang kelahiran 10 Juni 1959 (usia 62 tahun) yang 26 kali memperkuat Timnas Italia sukses menjalani final ke-5 Liga Champions sepanjang karier kepelatihannya bersama Real Madrid. Hasilnya, juara.

Total 4 trofi Si Kuping Lebar- julukan trofi Liga Champions- dipersembahkan Carlo Ancelotti bagi klub yang dibelanya.

Baca Juga: PSIS Semarang Bangga Stadion Jatidiri Full Biru, PSM Makassar Dapat Warning Jelang AFC Cup

Baca Juga: AFC Cup Berformat Separuh Kompetisi, Bali United dan PSM Makassar Rawan Tergelincir

Menarik disimak, 2 trofi terakhir dipersembahkan Carlo Ancelotti bagi klub yang sama, yakni Real Madrid.

Di hadapan 60.976 penonton yang hadir di Estadio da Luz, Lisbon pada 24 Mei 2014 kala itu Real Madrid berhasil membungkam tim sekota Atletico Madrid dengan skor 4-1 di babak perpanjangan waktu.

8 tahun berlalu, pada Minggu, 29 Mei 2022 dini hari WIB, trofi Liga Champions yang menjadi impian semua pelatih di dunia kembali menjadi milik Real Madrid di bawah asuhannya.

Baca Juga: Pernah Bela Persija, Arema FC dan Persebaya, Pemain 177cm Direkrut, Skuad Persib Bandung Kian Lengkap

Baca Juga: Kapuspenkum Kejagung Diskusi Ringan Dengan Tjahjo Kumolo dan Walikota Surakarta Gibran, Apa yang Didiskusikan?

Halaman:

Editor: Mifta Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah