Laga Persib vs Tanjong Pagar, Tiket Sudah Terjual, Frets Butuan Sambut Hangat Antusias Viking Batam

- 31 Mei 2022, 10:40 WIB
Frets Butuan Optimis Persib Bandung Menang Lawan PSM: Kami Punya Target 3 Poin
Frets Butuan Optimis Persib Bandung Menang Lawan PSM: Kami Punya Target 3 Poin /Persib.co.id

PotensiBadung.com - Persib Bandung akan melakukan pemusatan latihan selama sepekan di Batam.

Sebanyak 24 pemain yang di boyong ke Batam telah tiba pada Senin, 30 Mei 2022.

Kedatangan tim Persib mendapat sambutan meriah dari Bobotoh Viking Batam yang telah menantinya.

Baca Juga: Alasan RANS Cilegon FC Ubah Nama, Ini Daftar Klub Liga 1 yang Ubah Identitas, Borneo FC hingga Dewa United

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Minta Pemain Tak Pedulikan Tim Lain, Petakan Kekuatan Bali United Hingga Persebaya

Ratusan Bobotoh Viking Batam mengawal kedatangan tim Persib Bandung dari Bandara Hang Nadim Batam hingga hotel yang dituju skuad Maung Bandung.

Termasuk ucapan selamat datang kepada Persib Bandung di Batam yang ditunjukan di Billboard.

Antusiasme Bobotoh Batam disambut baik oleh para pemain Persib Bandung, salah satunya Frets Butuan.

“Hatur nuhun @vikingbatamchannel, Top pisan,” tulis Frets Butuan di Instagram Story-nya.

Baca Juga: Lama Libur, Timnas Indonesia Dihantui Kebiasaan Buruk Pemain Jelang Lawan Bangladesh

Baca Juga: Kongres PSSI: Liga 1 Kembali ke Format Lama, Jadwal Kick Off Belum Pasti?

Selanjutnya Persib Bandung akan melakukan pertandingan persahabatan bersama klub Liga teratas Singapura Tanjong Pagar di Stadion Gelora Citramas pada 5 Juni 2022.

Namun sebelumnya Persib Bandung akan memulai agenda latihan terlebih dahulu pada 31 Mei 2022.

Pelatih Persib Robert Alberts mengatakan Achmad Jufriyanto dan kawan-kawan akan mulai menjalani latihan dua kali dalam sehari.

“Kami akan beristirahat dengan baik mala mini. Besok pagi, kami akan berlatih di pusat kebugaran terlebih dahulu karena hotel ini juga memiliki fasilitas yang baik. Baru di sore hari, kami akan berlatih di lapangan,” kata Robert Alberts.

Baca Juga: Persib Gabung Grup C di Turnamen Pramusim, Robert Alberts Sebut Menarik Karena Hal Ini

Baca Juga: Usai 3x Plus 1 Persib Batal Gabung, Duet Hugor Vidal dan Marko Simic Bakal Ngeri, Persebaya Berminat?

Di laga persahabatan Persib Bandung, Tanjong Pagar bukanlah klub yang bisa diremehkan.

Klub tersebut merupakan salah satu penghuni Liga teratas Singapura yang berada di posisi ke 3. Tiket yang dijual panitia untuk pertandingan tersebut pun sudah laku terjual.

Harga tiket pun beragam mulai dari Rp60.000 hingga Rp100.000.

Untuk bisa mendapatkan tiket pertandingan Persib bisa mengecek di laman Viking Batam.

Klub lainnya yang akan uji tanding dengan Persib Bandung di Batam yakni Renggali Selection yang digelar pada 1 Juni 2022.***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Persib.co.id Portal Majalengka Instagram @Fretsbutuan21


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah