MENGHITUNG HARI! Mohamed Salah di Ambang Pintu Keluar Liverpool, Fabrizio Romano Bocorkan Tenggat Waktunya

- 6 Juni 2022, 06:00 WIB
Nasib Mohamed Salah alias Mo Salah di Liverpool menurut Fabrizio Romano tinggal menghitung hari.
Nasib Mohamed Salah alias Mo Salah di Liverpool menurut Fabrizio Romano tinggal menghitung hari. /independent/independent.co.uk

PotensiBadung.com - Jurnalis bola asal Italia, Fabrizio Romano membocorkan tenggat waktu yang dimiliki Liverpool untuk mengamankan jasa Mo Salah.

Menurut Fabrizio Romano, nasib Mohamed Salah di Liverpool hanya ditentukan dalam hitungan hari saja.

Jika Liverpool bisa bergerak cepat, maka Mo Salah bakal tetap berada di Anfield.

Baca Juga: Usai Sadio Mane, Liverpool Bakal Kehilangan 1 Pemain Lagi, Sahabat Firmino Digaet PSG, Jurgen Klopp Rela?

Baca Juga: Bantai! Persib Bandung Gilas Peringkat Tiga Liga Singapura, Skill dan Gol Ciro Alves Berkelas

Sebaliknya, jika negosiasi Mohamed Salah dengan Liverpool buntu, maka Fabrizio Romano memastikan sang bomber hengkang.

Sejatinya, Mohamed Salah dikabarkan tetap ingin berada di Liverpool.

Kontrak Mohamed Salah dengan Liverpool akan berakhir pada 30 Juni 2023 mendatang.

Baca Juga: Mohamed Salah Laris! Manchester City Siapkan Gaji Tinggi dan Duet Erling Haaland, Liverpool Makin Pusing

Pada bursa transfer musim panas 2022, Mohamed Salah dikabarkan tidak menginginkan tim lain selain Liverpool.

"Situasi Mo Salah tidak berubah hingga saat ini. Dia tidak ingin meninggalkan Liverpool pada musim panas ini," kata jurnalis Italia, Fabrizio Romano.

Namun, hingga saat ini, belum ditemui adanya kesepakatan antara Liverpool dengan Mo Salah untuk kontrak yang baru.

Baca Juga: Usai Lontarkan Komentar Kontroversial, Bintang Liverpool Sadio Mane Klarifikasi, Resmi ke Bayern Munchen?

"Namun, pembicaran untuk kontrak baru masih rumit. Tergantung dari klub untuk bulan depan," ungkap Fabrizio Romano.

Jika tidak ada kesepakatan yang terjadi antara Mo Salah dengan Liverpool, pemain asal Mesir itu pada musim depan akan meninggalkan tim berjuluk The Reds itu.

"Liverpool harus meningkatkan proposal mereka atau Mo Salah bisa pergi tanpa biaya transfer," ucap Fabrizio Romano dikutip dari akun Twitter miliknya.

Baca Juga: Liverpool Tertekan! Mohamed Salah Free Transfer, Barcelona Imingi Tandem Robert Lewandowski dan Ruben Neves

Seperti dilansir dari PikiranRakyat.com di artikel Situasi Mo Salah Tak Berubah, Ngotot Tak Mau Angkat Kaki

Pada Liga Inggris 2021-2022, Mohamed Salah memberikan 35 penampilan untuk Liverpool dengan 23 gol dan 14 assist.

Sementara itu, di Liga Champions, Mo Salah memberikan 13 penampilan dengan delapan gol dan dua assist.***

Editor: Imam Rosidin

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah