Madura United Berpesta, Trio Brasil Permalukan Persib Bandung Dihadapan Bobotoh, Lulinha Top Skor Liga 1

- 30 Juli 2022, 17:55 WIB
PSIS Semarang Janji Balas Dendam Piala Presiden 2022 di Liga 1, Sergio Alexandre Berpacu, Ada Bayangan Tagar Out?
PSIS Semarang Janji Balas Dendam Piala Presiden 2022 di Liga 1, Sergio Alexandre Berpacu, Ada Bayangan Tagar Out? /Tim Potensi Badung 04/Instagram Madura United

PotensiBadung.com – Persib Bandung dipermalukan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Madura United berhasil memetik poin dipekan kedua Liga 1 dengan skor 1-3, Sabtu 30 Juli 2022.

Persib Bandung sempat mengungguli Madura United pada menit ke 17 lewat gol David da Silva, setelah mendapat umpan dari Frets Butuan.

Keunggulan Persib Bandung bertahan hingga akhir babak pertama, namun kebangkitan Madura United dimulai pada menit 60 lewat ketajaman gelandang anyar Lulinha.

Hanya berselang delapan menit, Madura United kembali menambah keunggulan atas Persib Bandung melalui Pedro Henrique menjadi 1-2.

Baca Juga: Dokter Cantik PSIS Semarang Ungkap Opsi Nekat Sergio Alexandre Jelang Laga Liga 1 Kontra Arema FC, Jebakan?

Pesta Madura United di kandang Persib Bandung ditutup lewat tendangan penalti Jaja.

Pada pekan kedua Liga 1 kali ini Persib Bandung dipermalukan dihadapan Bobotoh oleh Tri Brasil, Lulinha, Pedro Henrique, dan Jaja.

Dengan kemenangan Madura United dikandang Persib Bandung maka, Laskar Sape Kerrab kian kokoh memimpin klasemen sementara Liga 1.

Jatuhnya Ciro Alves kotak penalti Madura United sempat mendulang sorotan, namun wasit tak memberikan hadiah penalti bagi Persib Bandung.

Halaman:

Editor: Hari Santoso

Sumber: FlashScore


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah