AWAS! HARI INI BONEK Persebaya Turun ke Jalan, VIKING Persib Club Menyusul, Ini Tuntutannya

- 9 Agustus 2022, 10:00 WIB
bonek saat mendukung persebaya di gelora bung tomo
bonek saat mendukung persebaya di gelora bung tomo /instagram /greenord.27

PotensiBadung.com- AWAS! HARI INI BONEK Persebaya Turun ke Jalan, VIKING Persib Club Menyusul, Ini Tuntutannya.

Dua kelompok supporter klub tanah air sepakat untuk turun ke jalan dengan menurunkan ribuan orang untuk menyuarakan tuntutannya.

Mereka adalah kelompok supporter Persebaya atau Bonek dan Persib Bandung atau Viking.

Baca Juga: Ketok Palu! PT LIB Ubah Jam Kick Off Persebaya Surabaya Sebelum Ribuan Bonek Geruduk Kantor Broadcaster

Baca Juga: Mengenal VION Zlate Moravce FC, Nama Klub Anyar Sahabat Asnawi Mangkualam Egy Maulana Vikri di Slovakia, Eropa

Kedua kelompok supporter ini sepakat menggelar aksi unjuk rasa atau demo dengan tuntutan masing-masing.

Hari ini, Selasa 9 Agustus 2022 Bonek akan mengawali aksi tersebut dan dihari berikutnya disusul Viking.

Maksud dan tujuannya pun berbeda.

Bonek menolak jam kick off Persebaya yang terlalu malam sedangkan, Viking menyoroti hasil negatif yang diraih Persib Bandung dalam tiga pekan putaran pertama BRI Liga 1 2022/2023.

Baca Juga: SOSOK Miljan Radovic Dirindukan untuk Kembali Tukangi Persib Bandung, Beri Sinyal Ini Saat di Indonesia

Baca Juga: SOSOK Miljan Radovic Dirindukan untuk Kembali Tukangi Persib Bandung, Beri Sinyal Ini Saat di Indonesia

Bonek kecewa akan jam kick off BRI liga 1 2022/2023 yang terlalu kemalaman yakni pukul 20.30 WIB.

Seperti halnya pada pertandingan kandang Persebaya vs Persita Tangerang di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Senin 1 Agustus 2022 lalu.

Saat menjamu Persita Tangerang, Persebaya dinilai mengalami kerugian, pasalnya berdasarkan data yang beredar laga tersebut hanya dihadiri 4.500 penonton.

Angka tersebut tentu sangat kecil dibandingkan kehadiran penonton pada laga kandang Persija vs Persis Solo yang mncapai lebih dari 26 ribu penonton.

Baca Juga: Harga Egy Maulana Vikri Menanjak Capai Rp5,2 Miliar Saat Dipinang Klub Kasta Tertinggi di Slovakia

Baca Juga: Aturan Baru Masuk Stdioan GBLA Saat Laga Persib Bandung vs PSIS Semarang, Perhatian Hal Berikut

Menurut Bonek, bahwa pertandingan kandang Persebaya yang digelar pukul 20.30 WIB tersebut tidak ideal karena terlalu malam.

“Pertandingan sepak bola yang diadakan kmalaman tentu sangat merugikan. Tentang masalah keamanannya, tidak ramah untuk anak kecil , dampak kelelahan lebih dan lain-lain,” demikian isi surat Bonek yang ditujukan kepada Kasat Intelkam Kepolisian Resort Kota Besar Surabaya yang beredar di media sosial.

BOnek berpendapat, jadwal pertandingan sepak bola yang digelar terlalu malam hanya untuk kepentingan rating siaran televisi.

Baca Juga: Harga Egy Maulana Vikri Menanjak Capai Rp5,2 Miliar Saat Dipinang Klub Kasta Tertinggi di Slovakia

Baca Juga: Aturan Baru Masuk Stdioan GBLA Saat Laga Persib Bandung vs PSIS Semarang, Perhatian Hal Berikut

Untuk itu, supporter Persebaya ini merencanakan akan melakukan aksi unjuk rasa dengan menggerudug kantor PT Indosiar Surabaya Televisi (EMTEK Grup) di Jalan Bumi Indah Nomor 50 Surabaya dengan menyiapkan 5.000 orang.

Aksi ini akan digelar hari ini mulai mulai pukul 11.00 WIB hingga selesai.

Sementara itu, Viking Persib Club akan melakukan demo pada Rabu, 10 Agustus 2022 setelah sebelumnya sudah meminta manajemen Persib Bandung untuk mengakhiri kerjasama dengan Robert Alberts.

Sebelum merencanakan aksi demo di Kota Bandung, Viking Persib Club telah menggungah foto Robert Alberts dengan tagar #ReneOut di akun Instagram resmi &officialvpc.

Baca Juga: Aturan Baru Masuk Stdioan GBLA Saat Laga Persib Bandung vs PSIS Semarang, Perhatian Hal Berikut

Baca Juga: Marc Klok Sebut Persib Bandung Bukan Tim Juara, Potensi Ditumbangkan PSIS Semarang, Bobotoh Resmi ke Jalan

Dalam unggahan tersebut, Viking Persib Club meminta menajemen memberikan statement tidak lebih dari 24 jam. Jika hal tersbeut tidak dilakukang aksi turun kejalan akan digelar.

Akibat tidak mendapatkan respon dari manajmen Persib, Viking pun mengirimkan surat ke Kapolda Jabar

"Kami mengajak teman-teman dari seluruh komunitas Bobotoh Persib untuk bergabung. Ini adalah awal perjuangan untuk sesuatu yang lebih besar, kepalkan dan angkat tangan kalian," bunyi keterangan unggahan surat tersebut di akun Instagram tersebut.

Baca Juga: Legenda Persib Yudi Guntara Beri Catatan Kritis Soal Kepemimpinan Robert Alberts

Baca Juga: DONE DEAL! Sahabat Asnawi Mangkualam Egy Maulana Vikri Bertemu Jodoh di Eropa, Ini Namanya

Surat yang ditandatangani oleh PM VPC dan Koordinator Lapangan 8 Agustus 2022 lalu dinyatakan bahwa demo akan berlangsung besok, Rabu 10 Agustus 2022.

Lokasi yang dituju adalah Graha Persi di Jalan Selanjana Nomor 17 Kota Bandung dengan titik kumpul Lapangan Saparua.

Dalam surat yang ditandatangani PM VPC dan Koordinator Lapangan tertanggal 8 Agustus 2022 itu tertulis bahwa demo akan digelar pada Rabu, 10 Agustus 2022.

Baca Juga: Sosok Pelatih Muda Ambil Hati Bos Teddy di Persib Bandung? PSIS Semarang Ujian Terakhir Robert Alberts

Baca Juga: PASRAH? Robert Albert Tinggalkan Persib Bandung Asalkan Ini Terjadi, Lawan PSIS Semarang PEMBUKTIAN

Berlokasi di Graha Persib, Jalan Sulanjana nomor 17 Kota Bandung dengan titik kumpul di Lapangan Saparua pukul 12.00 WIB dengan menurunkan sekitar 5.000 orang.

Adapun tuntuan yang akan disampiakan adalah meminta Robert Alberts berhenti menjadi pelatih Persib Bandung. Selanjutnya meminta perbaikan atau fleksibilitas sistem ticketing untuk menyaksikan laga kandang . ***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah