Catatan untuk Persebaya Surabaya yang Sudah Dua Kali Kalah, Coach Aji Satoso Harus Perbaiki Kelemahan Ini

- 11 Agustus 2022, 20:58 WIB
Catatan untuk Persebaya Surabaya yang Sudah Dua Kali Kalah, Coach Aji Satoso Harus Perbaiki Kelemahan Ini
Catatan untuk Persebaya Surabaya yang Sudah Dua Kali Kalah, Coach Aji Satoso Harus Perbaiki Kelemahan Ini /Liga 1 Official/

PotensiBadung.com - Persebaya Surabaya dua kali kalah dalam tiga laga awal BRI Liga 1 musim ini. Mereka hanya menang sekali.

Dalam tiga laga awal, Persebaya rupanya sudah menyadari adanya kekurangan sejak Liga 1 digelar.

Kekurangan tersebut yaitu lemahnya pertahanan Persebaya saat mendapatkan situasi bola mati.

Hal tersebut diakui oelah coach Aji Santoso. Maka, hal tersebut akan menajadi hal yang diperbaiki saat melawan Madura United pada Minggu 14 Agustus 2022.

Baca Juga: Jadwal dan Cara Beli Tiket Persib Bandung Vs PSIS Semarang, Bisa Lewat HP

"Kami fokus untuk membenahi evaluasi dari kelemahan di pertandingan sebelumnya, yaitu kemasukan dari bola free kick. Jadi tadi kami latihan bola-bola mati," ungkapnya dikutip dari laman resmi Liga Indonesia.

Dua kekalahan yang diderita Persebaya terjadi karena gol semata wayang lawan tercipta dari situasi bola mati.

Persebaya kalah 1-0 dari Persikbao 1973 lewat penalti dan kalah 1-0 lagi dari Bhayangkara FC dari situasi tendangan bebas.

Masalah tersebut juga muncul sejak helatan turnamen pra musim lalu. Gawang Persebaya kebobolan lima gol dalam tiga pertandingan babak penyisihan Grup C.

Halaman:

Editor: Imam Rosidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah