HARU! Final Timnas Indonesia vs Vietnam Piala AFF U-16 2022, Dihadiri Orang Tua Seluruh Garuda Muda di Tribun

- 12 Agustus 2022, 14:15 WIB
Mochamad Iriawan, ketua umum PSSI
Mochamad Iriawan, ketua umum PSSI /Instagram @mochamadiriawan84

PotensiBadung.com – HARU! Final Timnas Indonesia vs Vietnam piala AFF U-16 2022, dihadiri orang tua seluruh Garuda Muda di tribun.

Timnas Indonesia akan melakoni final kontra Vietnam pada piala AFF U-16 2022 hari ini (12/8) di stadion Maguwoharjo, Sleman, Jogjakarta.

Pertandingan final itu akan dilaksanakan sekitar pukul 20:00 WIB, setelah Thailand dan Myanmar memperebutkan juara ketiga sore harinya.

Sebagai pelatih, Bima Sakti telah mempersiapkan segalanya, termasuk recovery setelah melakoni semifinal kontra Myanmar.

Baca Juga: RAHASIA Kemenangan Garuda Muda pada Turnamen Piala AFF U-16 2022, Bima Sakti Beberkan Semuanya

Baca Juga: HARI INI! Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam Final Piala AFF U-16 2022, Dendam Harus Terbayar Lunas!

Yang menjadi unik, ketua umum PSSI Mochamad Iriawan mengundang semua orang tua pemain tim U-16 untuk hadir di lapangan.

Demi menyaksikan serta memberi dukungan moral kepada para remajanya, yang akan memperjuangkan medali emas piala AFF 2022.

Dilaporkan situs pssi.org, semua itu dilakukan Iriawan sebagai bentuk apresiasi karena bisa menembus babak final, juga agar para pemain tampil apik.

Seperti yang telah diketahui bersama bahwa pertandingan nanti akan menjadi pertandingan kedua, antara Indonesia dengan Vietnam.

Baca Juga: KOSONGKAN Tribun! Jelang Persib Bandung vs PSIS Semarang, Bobotoh Kembali Ancam Manajemen, Ada Apa Lagi?

Baca Juga: TAMBAH Follower! Bangun dari Tidur Panjang, Klub Asnawi Mangkualam Miliki Lebih dari 150K Follower Instagram

Sebelumnya, skuad Garuda Muda berhasil menundukkan Vietnam dengan skor 2-1 pada babak penyisihan dari grup A.

“Saya ingin, kedatangan orangtua pemain bisa memberikan semangat bagi pemain,” ujar Iriawan.

“Ini penting karena usia mereka masih muda-muda dan tentu sering kangen dengan orangtua masing-masing,” ujar Iriawan lagi.

Sementara itu, mengetahui bahwa para pemainnya adalah dari kalangan remaja, maka Bima Sakti melakukan hal istimewa untuk mereka.

Baca Juga: PERSIB Bandung vs PSIS Semarang! Bobotoh Bakal Jajal Ramuan Peracik Baru, Tiket Sudah Dibuka, Ini Syaratnya

Baca Juga: NANGIS di Kamar Mandi Usai Kalah, Video Pemain Persib Bandung David Da Silva Beredar di Media Sosial Bobotoh

Selain memberikan bekal disiplin sebagai mana mestinya, Bima Sakti juga mendorong mereka agar dapat menjaga hubungan vertikalnya.

Fasilitas khusus diberikan kepada mereka yang membutuhkan, untuk pergi ke gereja atau pura seperti salah satu pemainnya yang bernama Krisna.

Hal penting lainnya, Bima Sakti mempersilahkan seluruh pemainnya untuk menyimpan foto kedua orang tua mereka di ruang ganti.

Hal itu sebagai bentuk perhatian serta kepedulian, agar rindu yang dirasakan para remaja itu tidak mengganggu fokus serta kinerjanya.

Baca Juga: TOKYO VERDY Unggah Foto Pratama Arhan di Ig, Sinyal Starting Eleven untuk Sahabat Asnawi Akhir Pekan Ini?

Baca Juga: Posisi Klub Witan Sulaeman di Liga Fortuna Lebih Baik, Sahabat Asnawi Mangkualam Egy Maulana Vikri Ucapkan Ini

Hal itu terbukti efektif, dengan terus melajunya mereka melalui tahapan-tahapan perjuangan hingga sampai ke final hari ini.

Semoga dengan dihadirkannya kedua orang tua masing-masing pemain di lapangan, mereka akan lebih termotivasi lagi dalam menjalankan tugasnya.

Sehingga gelar juara yang sempat tidak dapat diraihnya beberapa tahun ini, dapat kembali diraih tim dari kelompok U-16.***

 

 

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah