RUKUK Berjamaah! Video Pemain Persib Bandung Di Bawah Luis Milla, Tak Boleh Minum dan Sehari Wajib Lakukan Ini

- 2 September 2022, 19:30 WIB
RUKUK Berjamaah! Video Pemain Persib Bandung Di bawah Luis Milla, Tak Boleh Minum dan Sehari Wajib Lakukan Ini Dua Kali
RUKUK Berjamaah! Video Pemain Persib Bandung Di bawah Luis Milla, Tak Boleh Minum dan Sehari Wajib Lakukan Ini Dua Kali /

PotensiBadung - Para punggawa Persib Bandung benar-benar dibuat rukuk berjamaah oleh pelatih Luis Milla.

Porsi latihan yang diterapkan Luis Milla benar-benar berbeda saat Persib Bandung dilatih oleh Robert Alberts.

Bahkan para pemain Persib Bandung dilarang minum dan dalam sehari harus melakukan hal ini sebanyak dua kali oleh Luis Milla.

Gaya kepelatihan Luis Milla langsung terasa dampaknya di hari perdana melatih Persib Bandung.

Baca Juga: DAFTAR 3 One Season Wonder Persib Bandung dan PSIS Semarang? Disebut Faktor Uang dan Tuai Ejekan

Baca Juga: FINAL, Robert Albert Menguat Menuju PSIS Semarang, Nick Kuipers Beri Sinyal Tinggalkan Persib Bandung?

Victor Igbonefo cs harus rukuk berjamaah karena memegang lutut secara bersamaan dengan para pemain Persib lainnya.

Video rukuk berjamaah para pemain Pangeran Biru itu dibagikan dan viral di media sosial.

Video dengan durasi beberapa detik itu memperlihatkan pemain Persib digenjot fisik oleh Luis Milla. Mulai dari lari tanpa bola hingga dribbling.

Semua pemain terlihat kecapekan. Dalam beberapa detik terakhir, video itu memperlihatkan bagaimana capeknya fisik para idola Bobotoh.

Baca Juga: DAFTAR 3 One Season Wonder Persib Bandung dan PSIS Semarang? Disebut Faktor Uang dan Tuai Ejekan

Baca Juga: FINAL, Robert Albert Menguat Menuju PSIS Semarang, Nick Kuipers Beri Sinyal Tinggalkan Persib Bandung?

Sementara Luis Milla berjalan di tengah lapangan dan acapkali memberikan instruksi.

"Pemain Persib mengalami kesulitan ketika latihan perdana Luis Milla. Semua pemain terlihat sangat cape banget," tulis akun @moment.sepakbola, kamis 1 September 2022.

Akun tersebut juga mempertanyakan bagaimana dengan latihan fisik Maung Bandung selama ini.

"Loh kok selama ini fisik kalaina bagaimana? ENDINGNYA sampe pegang dengkul," lanjutnya.

Diketahui, Luis Milla menerapkan latihan fisik ekstrem yang dilakukan adalah pemberian porsi lebih.

Dalam sehari, pemain wajib melakukan latihan fisik dua kali. Saat latihan fisik, para pemain juga dilarang untuk minum.

Baca Juga: DAFTAR 3 One Season Wonder Persib Bandung dan PSIS Semarang? Disebut Faktor Uang dan Tuai Ejekan

Baca Juga: FINAL, Robert Albert Menguat Menuju PSIS Semarang, Nick Kuipers Beri Sinyal Tinggalkan Persib Bandung?

Analisa itu rupanya telah dilakukan Luis Milla dengan kondisi pemain saat ini. pelatih asal Spanyol tersebut tentu telah melihat permainan Maung bandung dalam 7 laga perdana.

Dalma tujuh laga itu, hasil buruk selalu diterima Persib Bandung.

Saat ini Persib bandung terdampar di posisi 14 klasemen sementara. Parahnya, Maung Bandung menjadi klub dengan kebobolan paling banyak, yakni 18 gol.

Klub lain yang mendekati adalah RANS Nusantara dengan kebobolan 17 gol, kemudian Barito Putera dengan kebobolan 16 gol dan Persik kediri 14 gol.

Hal itu jelas bukan ciri Persib Bandung yang dikenal sebagai salah satu klub besar.

Disinyalir ada masalah pada fisik para pemain, Luis Milla pun memberikan porsi latihan yang lebih berat.

"Jika mila bertahan di persib 1- 2 tahun, aku yakin pasti kualitas permainan dan pemain upgrade. Kalo bertahan yaa!?" dukungan yang diberikan oleh akun @arifdwisaputra_21.

"Pemain mau gaji tinggi,tapi fisiknya segini doang ,makanya Persib hancur-hancuran,makanya club2 liga indo harus ambil pelatih fisik luar negri," kritik akun @nazarwan6.

"Patut di pertnyakan pelatih fisik sblumnya ..," tulis akun @feb4140.

Rata-rata fans dan netizen memberikan dukungan pada Lusi Milla untuk menggenjot fisik para pemain Persib Bandung yang dinilai cepat loyo saat pertandingan.***

Editor: Imam Reza

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah