TAMBAH KEKUATAN, Persib Bandung Lirik Duet Baru Daisuke Sato Rp 4,78 Miliar? Lolos Syarat AFC, Rumor Liga 1

- 18 September 2022, 17:07 WIB
TAMBAH KEKUATAN, Persib Bandung Lirik Duet Baru Nick Kuipers Rp 4,78 Miliar? Lolos Syarat AFC, Rumor Liga 1
TAMBAH KEKUATAN, Persib Bandung Lirik Duet Baru Nick Kuipers Rp 4,78 Miliar? Lolos Syarat AFC, Rumor Liga 1 /Tim Potensi Badung 04/Instagram Teddy Tjahjono/Persib Bandung

Namun, pada turnamen AFC 2023/2024, kuota pemain asing ditambah menjadi enam pemain dengan catatan, lima pemain asing dari zona manapun ditambah satu pemain asing dari zona AFC.

Saat ini, Persib Bandung memiliki empat pemain asing yaitu, David da Silva, Daisuke Sato, Ciro Alves, dan Nick Kuipers.

Artinya Persib Bandung masih bisa menambah lagi dua pemain asing jika merujuk pada aturan baru AFC.

Tentu saja, aturan tersebut menguntungkan Luis Milla untuk menata komposisi Persib Bandung menuju turnamen AFC 2023 mendatang.

Salah satu pemain asing yang kini dikaitkan dengan Persib Bandung yaitu, bek asal Brasil Renan Alves.

Renan Alves diyakini mampu menjadi benteng pertahanan berkualitas bagi Persib Bandung baik, di Liga 1 maupun pada turnamen AFC 2023 mendatang.

Walau bermain pada posisi fullback namun, incaran Persib Bandung itu saat ini menjadi top skor sementara di Barito Putera dengan torehan tiga gol.

Tentu saja, pemain serba bisa seperti ini wajar menjadi buruan Persib Bandung, nilai kontrak Renan Alves dikutip dari Transfermarkt sebesar Rp 4,78 miliar.

Kontrak Renan Alves di Laskar Antasari sejatinya berakhir pada Desember 2022 mendatang, namun managemen Barito Putera bergerak cepat memperpanjang kontraknya hingga 2024 mendatang.

Jika Persib Bandung ingin merekrut Renan Alves, tentu saja upaya menebusnya dari Barito Putera bukanlah hal yang sulit.

Halaman:

Editor: Hari Santoso

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah