Liga 1 Belum Ada Kejelasan, Madura United Lakukan Adendum Kontrak dan Minta PSSI Ikuti Rekomendasi TGIPF

- 25 Oktober 2022, 20:30 WIB
Liga 1 Belum Ada Kejelasan, Madura United Lakukan Adendum Kontrak dan Minta PSSI Ikuti Rekomendasi TGIPF/Twitter @MaduraUnitedFC
Liga 1 Belum Ada Kejelasan, Madura United Lakukan Adendum Kontrak dan Minta PSSI Ikuti Rekomendasi TGIPF/Twitter @MaduraUnitedFC /

PotensiBadung.com- Madura United baru saja melakukan adendum kontrak dengan para pemain, pelatih, dan pihak sponsor menyusul ketidakjelasan kompetisi Liga 1.

Hal tersebut dipublikasikan melalui unggahan akun resmi media sosial Madura United, baik di Twitter maupun Instagram pada Selasa, 25 Oktober 2022.

Dalam unggahan tersebut menampilkan potret para pemain Madura United, pelatih, dan sponsor sedang menandatangani Adendum Perjanjian Kontrak atau penambahan klausul dalam kontrak.

Madura United mengaku telah melakukan pembicaraan dengan para pemain, pelatih dan sponsor selama 5 hari untuk mendiskusikan perihal skenario yang tepat dalam menyikapi ketidakjelasan kompetisi Liga 1.

Baca Juga: Link Nonton Live Streaming Borussia Dortmund vs Manchester City Jam 02.00 WIB Free di SCTV

Baca Juga: Blak-blakan, CEO PSIS Semarang dengan Tegas Bilang Begini, Singgung Nasib Kompetisi Liga 1

Skenario yang dimaksud adalah berkaitan tentang kepastian hukum dan kepastian hak dan kewajiban antara pihak-pihak terkait apabila kompetisi berlanjut, ditunda, dan atau berhenti.

Keputusan Madura United untuk melakukan adendum kontrak ini adalah karena mereka tidak ingin semua pihak khawatir atas situasi kompetisi Liga 1 saat ini.

“Alhamdulillah, semua pemain setuju, pelatih tak keberatan, sponsor memberikan dispensasi dan pemahaman,” tulis Madura United di unggahannya.

Halaman:

Editor: Imam Reza

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah