Rasiman PD Persis Solo Bisa Menghadapi Tim Seperti Apapun di Liga 1, Termasuk Persib & PSIS ? Ini Alasanya

- 6 November 2022, 14:20 WIB
Ilustrasi Liga 1
Ilustrasi Liga 1 /Pengamat Sepakbola/Instagram

Persis Solo yang saat ini  masih  berada di papan bawah klasemen  yakni peringkat ke-14 ini berhasil menahan imbang Borneo FC yang merupakan pemuncak klasemen  sementara BRI Liga  1 2022.

Baca Juga: TANPA Ciro Alves, Begini Aksi David da Silva dkk dalam Game Internal Persib Bandung, Lihat Disini

Tidak hanya menahan imbang, Persis  Solo juga berhasil unggul lebih dulu  dalam latihan tanding tersebut  melalui lesatan Fernando Rodriguez di menit ke-41.

Sementara Borneo FC baru bisa  mengimbangi Persis Solo lewat  gol yang dihasilkan Ahmad Nur di menit ke-72  yang memanfaatkan set piece dari Misbakus Solihin.

Atas hasil tersebut, Rasiman pun memuji anak asuhnya yang mampu tampil sangat baik dan membuat dirinya cukup puas akan kemampuan Samsul  Arif  dan kawan-kawan.

 “Very good game, tough opponent. Kita tahu Borneo FC berada di top of the table (Liga 1 2022/2023), tapi kita berhasil tidak didominasi oleh mereka dan itu yang paling penting. Bahkan kita bisa unggul terlebih dahulu, walaupun harus terbobol karena ada sedikit miss di defending free kicks. Namun kita punya confident untuk bisa menghadapi tim seperti apapun,” kata Rasiman dilansir melalui laman resmi  klub,  Minggu 6 November  2022.

Meski mampu menahan imbang Borneo FC, namun Rasiman memiliki catatan penting dalam latih tanding kali  ini salah satunya,  taktik bertahan ketika menghadapi set pieces.

Selain itu, tingkat konsentrasi pemain juga ketika berada di atas lapangan akan menjadi bahan evaluasi untuk ke depannya.

“Tadi (kemarin_red) kita kebobolan setelah mereka mengganti seluruh pemain, itu hal yang saya sesalkan. Artinya ada persoalan konsentrasi dan defending set pieces. Tapi secara keseluruhan saya senang dengan hasil pertandingan ini,” terangnya.

Sementara itu, Pelatih Kepala Borneo FC Andre Gaspar mengaku senang

Halaman:

Editor: Imam Reza

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah