Pernyataan Cristiano Ronaldo di Wawancara Eksklusif Mengenai Manchester United: Saya Merasa seperti Dikhianati

- 14 November 2022, 08:37 WIB
Liga Europa di Grup E laga antara Manchester United vs Sheriff Tiraspol di Old Trafford, Manchester, Inggris - 27 Oktober 2022 Cristiano Ronaldo dari Manchester United merayakan mencetak gol ketiga mereka
Liga Europa di Grup E laga antara Manchester United vs Sheriff Tiraspol di Old Trafford, Manchester, Inggris - 27 Oktober 2022 Cristiano Ronaldo dari Manchester United merayakan mencetak gol ketiga mereka /REUTERS/Craig Brough/File Photo/

PotensiBadung.com - Cristiano Ronaldo kembali membuat heboh melalui pernyataannya mengenai Manchester United pada acara TV, Piers Morgan Uncensored.

Melalui wawancara eksklusif tersebut, Cristiano Ronaldo blak blakan mengungkapkan apa yang terjadi dengan dirinya dan Manchester United.

Cristiano Ronaldo merasa dikhianati dan merasa beberapa orang dalam klub tidak menginginkan dirinya.

Baca Juga: Resmi! Timnas Belanda Umumkan Skuad Terbaiknya Untuk Piala Dunia Qatar 2022

Baca Juga: 5 Pemain Mobile Legends Terbaik di Babak 8 Besar Maint Event Piala Presiden Esports 2022

“Ya saya merasa seperti dikhianati, saya merasa bahwa beberapa orang tidak menginginkan saya disini, tidak hanya tahun ini, namun juga tahun lalu,” ungkap Ronaldo.

Ia merasa seperti dipaksa keluar dari oleh orang-orang di dalam internal klub.

“Ya (merasa dipaksa keluar), tidak hanya oleh pelatih, namun juga oleh dua atau tiga orang di sekitar klub (eksekutif senior),” terang pemain asal portugal tersebut.

Baca Juga: Kekurangan Persib Bandung Dibongkar David Da Silva, Sebut Dirinya Sudah Ok

Baca Juga: HOT NEWS! Cristiano Ronaldo Merasa DIKHIANATI Manchester United, Beberapa Orang Tidak Mau Dirinya Ada di Klub

Melalui wawancara eksklusif tersebut, Cristiano Ronaldo juga membahas mengenai manajer Manchester United di setengah musim lalu yaitu Ralf Rangnick.

“Jika anda bahkan bukan seorang pelatih, bagaimana anda bisa menjadi bos Manchester United, saya bahkan belum pernah mendengar mengenai dirinya,” ujar Ronaldo ketika ditanya mengenai Ralf Rangnick.

Tidak hanya Rangnick, manajer klub berjulukan Setan Merah saat ini, Erik ten Hag juga turut dikomentari oleh Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Timnas U-20 Kalah 0-2 dari Al Adalah FC, Ketum PSSI: Garuda Nusantara Raih Pengalaman Berharga di Turki

Baca Juga: Anthony Martial Selalu Jadi Pilihan Utama, Erik Ten Hag: Saya Suka Tipe Pemain Sepertinya

Ia menganggap bahwa Erik ten Hag tidak menghormati dirinya.

“Saya tidak menghormati dia karena dia tidak menunjukkan rasa hormatnya kepada saya. Jika anda tidak menghormati saya, saya tidak akan pernah menghormati anda,” ucap pemain berusia 37 tahun tersebut.

Cristiano Ronaldo juga mengungkapkan bahwa Manchester United kurang memiliki empati kepada dirinya selama pramusim.

Baca Juga: Nasehat Dimitar Berbatov Jelang Laga MU vs Fulham: Jangan Meremehkan Craven Cottage dan Fulham

Baca Juga: Hasil Konferensi Pers Erik ten Hag Jelang laga Manchester United vs Fulham: Akan Menjadi Laga Sulit

Ronaldo sebenarnya ingin tinggal bersama putrinya yang berusia tiga bulan saat dirawat di rumah sakit pada bulan Juli lalu.

Cristiano Ronaldo memang sepanjang musim ini sering dirumorkan akan hengkang dari Manchester United.

Beberapa klub bahkan sempat dikaitkan jika Ronaldo memang benar-benar ingin pindah.

Wawancara ekslusif ini membuat spekulasi mengenai kepindahannya dari MU pada bulan Januari kembali memanas.***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Piers Morgan Uncensored


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah