Ciro Alves Cetak Brace saat Game Internal Persib Bandung, Luis Milla Langsung Beri Jatah Libur

- 18 November 2022, 15:00 WIB
Ciro Alves Cetak Brace saat Game Internal Persib Bandung, Luis Milla Langsung Beri Jatah Libur/persib
Ciro Alves Cetak Brace saat Game Internal Persib Bandung, Luis Milla Langsung Beri Jatah Libur/persib /

PotensiBadung.com – Pelatih persib Bandung, Luis Milla rutin memberikan pelatihan di tengah suasana kelanjutan Kompetisi BRI Liga 1 2022/2023 yang belum jelas.

oleh Luis Milla, Ciro Alves dan rekan-rekannya menjalani latihan dan melakukan game internal, pada Jumat 18 November 2022.

Persib Bandung dibagi dua tim, yakni tim hijau dan tim biru.

Baca Juga: Daftar 16 Stadion Lolos Verifikasi untuk Lanjutan Liga 1, Termasuk JIS

Baca Juga: Daftar 16 Stadion yang Lolos Verifikasi PT LIB, JIS Dinyatakan Layak, Jadi Kandang Persija Jakarta di Liga 1?

Tim Biru: Teja Paku Alam, Reky Rahayu, Daisuke Sato, Nick Kuipers, Muhammad Fikram (Akademi Persib).

Rachmat Irianto, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Frets Butuan, Febri Hariyadi, Erwin Ramdani, Arsan Makarin, Ezra Walian

Tim Hijau: I Made Wirawan, Fitrul Dwi Rustapa, Satrio Azhar, Victor Igbonefo, Achmad Jufriyanto, Zalnando, Eriyanto, Henhen Herdiana, Bayu Fiqri, Dedi Kusnandar, Abdul Aziz, Ciro Alves, David Da Silva.

Baca Juga: Soal Peluang Timnas Inggris di Piala Dunia 2022 Qatar, Ini Komentar Frank Lampard dan Steven Gerrard

Baca Juga: Mencari Captain America, Siapa yang Cocok Kenakan Ban Kapten Timnas Amerika Serikat?

Tim Hijau menang 4-1 atas tim Biru pada gim Empat gol kemenangan tim Hijau disumbangkan melalui brace Ciro Alves Zalnando dan David Da Silva.

Sedangkan gol balasan tim Biru rgdicetak Marc Klok dari titik penalti.

Gim internal berdurasi 2x30 menit. Baru bergulir tiga menit, tim Hijau sudah unggul melalui kerja sama yang apik antara David Da Silva dan Ciro Alves.

Baca Juga: Momen Canggungnya Viral, Bruno Fernandes Tegaskan Tak Ada Masalah dengan Cristiano Ronaldo, Ini Jelasnya

Baca Juga: Prediksi Lionel Messi Tentang Timnas yang Berbahaya di Piala Dunia 2022 Qatar

Ciro Alves menggiring bola dan menuntaskan menjadi gol setelah dapat sodoran dari rekannya asal Brasil itu.

Ezra Walian yang sebelumnya sedang menjalani pemulihan, tampil sebagai penyerang tim Biru di gim ini. Ia mendapat peluang di menit 7, tapi belum bisa menjadi gol.

Malahan Zalnando yang mampu menggandakan keunggulan tim Hijau di menit 23 setelah menuntaskan umpan Ciro Alves. Babak pertama berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan tim Hijau.

Baca Juga: Timnas Prancis Dibuat Khawatir, Karim Benzema Diragukan Tampil dalam Laga Perdana Melawan Australia

Baca Juga: Golkar dan PDIP Beda Sikap Terkait Penambahan Kursi DPRD Badung

Di babak kedua, tim Biru menambah agresivitasnya. Hasilnya, Ezra dijatuhkan di dalam kotak penalti yang membuat wasit menunjuk titik putih.

Marc Klok yang jadi eksekutor mampu memperkecil ketertinggalan tim Biru menjadi 1-2.

Di menit 44, Ciro Alves menunjukkan kualitasnya sebagai striker berbahaya. Kecepatannya menjadi ancaman bagi Marc Klok dan Nick Kuipers. Di menit 44, ia menuntaskan umpan sodoran Bayu Fiqri menjadi gol.

Baca Juga: Daftar 16 Stadion Lolos Verifikasi untuk Lanjutan Liga 1, Termasuk JIS

Baca Juga: Selain PSIS, Arema FC Juga Terima Undangan Locomotive Tbilisi FC, Sikap Singo Edan Beda Yoyok Sukawi?

Di tambahan babak kedua, menit 63, David Da Silva turut mencetak gol untuk membuat laga berakhir dengan skor 4-1.

Usai latihan Jumat 18 November itu, pelatih Persib Bandung akan memberikan jatah libur akhir pekan kepada para pemainnya.

“Di akhir pekan, Sabtu dan Minggu tim akan diliburkan. Hari ini kami akan melakukan latihan dan ditutup dengan gim internal 45 menit,” kata Luis Milla pelatih yang pernah membela Barcelona FC tersebut.***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah