Lolos ke Fase Gugur Piala Dunia 2022 Qatar, Pelatih Spanyol Akui Tidak Senang, Mengapa?

- 2 Desember 2022, 21:12 WIB
Spanyol tetap lolos ke fase gugur Piala Dunia 2022 Qatar meski kalah dari Jepang/Instagram: @sefutbol
Spanyol tetap lolos ke fase gugur Piala Dunia 2022 Qatar meski kalah dari Jepang/Instagram: @sefutbol /

Ia mengaku tidak senang dengan permainan yang ditunjukkan anak asuhnya di laga melawan Jepang.

Unggul di babak pertama lalu tertinggal di babak kedua adalah hal yang paling dikritisi Enrique kepada para pemain timnas Spanyol.

Baca Juga: Komentari Saga Transfer Jude Bellingham, Sven Goran Eriksson: Manchester City OK, Tapi?

“Dalam sepak bola tidak ada sisi baik atau buruk. Dalam sepak bola ada manfaatnya dan saya tidak senang sama sekali,” ujar Enrique dikutip dari Metro.

“Saya ingin menjadi yang pertama dan menang. Jepang telah mengejutkan kami. Kami mengawali (laga) dengan baik, mencetak gol dan tanpa menghadapi situasi bahaya.”

“Di jeda babak kami telah mengatakan untuk berhati-hati dengan Jepang dan lihat, baru sebentar kami memulai (babak kedua) kami berubah menjadi mode runtuh. Saya tidak punya apa-apa untuk merayakan, saya tidak senang sama sekali.”

Gol kedua Jepang di laga melawan Spanyol menjadi momen yang menjadi pusat perhatian karena berbau kontroversi.

Pada prosesnya, jika dilihat melalui tayangan ulang dari beberapa sudut kamera, bola sekilas telah melewati garis tepi lapangan sebelum diumpan oleh Kaoru Mitoma kepada Ao Tanaka yang lalu berujung gol.

Luis Enrique pun turut mengomentari kejadian tersebut dan merasa tidak percaya setelah melihat tayangan ulangnya setelah laga berakhir.

“Saya telah melihat gambar yang pasti palsu, tidak mungkin ini gambar asli. Itu pasti telah dimanipulasi,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Imam Reza


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah