Lepas 8 Pemain ke Timnas U-20, Persija Jakarta Minta TC Jangka Panjang Dihilangkan: Ini Terakhir Kali

- 21 Februari 2023, 13:06 WIB
Lepas 8 Pemain ke Timnas U-20, Persija Jakarta Minta TC Jangka Panjang Dihilangkan: Ini Terakhir Kali
Lepas 8 Pemain ke Timnas U-20, Persija Jakarta Minta TC Jangka Panjang Dihilangkan: Ini Terakhir Kali /

PotensiBadung.com - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll sempat terlibat perselisihan dengan juru taktik Timnas U-20 Shin Tae-yong soal pemanggilan pemain untuk TC jangka panjang.

Kini presiden klub Persija Jakarta Mohamad Prapanca buka suara.

Saat ini Macan Kemayoran telah melepas seluruh pemain muda yang dipanggil untuk bergabung dengan Timnas U-20 yang saat ini sedang menggelar turnamen mini Internasional.

Muhammad Ferarri menjadi delegasi terakhir yang dikirimkan Persija Jakarta pada Sabtu, 18 Februari 2023.

Baca Juga: Alasan Luis Milla Selalu Mainkan Dedi Kusnandar, Namun Dicoret Saat Persib Bandung Hadapi Arema FC

Dilansir Persija.id, Macan Kemayoran akhirnya melepas Ferarri karena banyaknya desakan dari stakeholder yang menyebut jika TC dan laga uji coba Timnas U-20 lebih penting ketimbang mematangkan pemain di kompetisi Liga 1.

Kini Mohamad Prapanca mengaku legawa meski banyak pemainnya yang harus dilepas. Ia mengatakan paham dengan ekspektasi banyak pihak yang menginginkan agar Timnas junior berprestasi dalam jangka pendek.

Meski begitu, ia kemudian mengajak agar semua pihak di masa mendatang bisa mengubah pola pikir pembinaan sepak bola junior menjadi talent development.

“Persija  berharap TC jangka panjang untuk Piala Dunia U-20 menjadi yang terakhir kali. Ke depannya timnas yang kuat harus datang dari klub dan kompetisi yang kuat,” kata Prapanca seperti dikutip dari laman resmi klub pada Selasa, 21 Februari 2022.

Baca Juga: 2 Ancaman Persikabo untuk PSIS Semarang, Mahesa Jenar Harus Waspada!

Halaman:

Editor: Imam Reza

Sumber: Persija.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah