Bhayangkara FC Syukuri Hasil Berbagi Poin dan Cleansheet Kontra PSM Makassar

- 30 Juli 2023, 04:42 WIB
PSM Makassar bermain imbang 0-0 lawan Bhayangkara FC, Sabtu 29 Juli 2023.
PSM Makassar bermain imbang 0-0 lawan Bhayangkara FC, Sabtu 29 Juli 2023. /

PotensiBadung.com - Laga pekan kelima BRI Liga 1 2023/2024 antara Bhayangkara FC vs PSM Makassar berakhir imbang tanpa gol.

Bhayangkara Fc pun mensyukuri hasil laga yang berlangsung  Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu 29 Juli 2023 itu.

"Kami punya penalti tapi tidak masuk. Ya tidak perlu menyesal," kata Pelatih Bhayangkara FC Emral Abus usai laga dilansir dari laman Liga Indonesia.

Menurutnya, Awan Seto dkk sudah menjalankan tugas dengan baik. Apalagi laga melawan PSM jadi pertandingan pertama timnya tanpa kebobolan sepanjang 90 menit.

Baca Juga: Kata Ryan Kurnia usai Cetak Gol Perdana untuk Persib, Yaya Sunarya Ungkap Kunci Kemenangan Maung Bandung

"Namun memang dewi fortuna belum berpihak pada kami," tuturnya. 

Keberhasilan mendapat poin tidak lepas dari evaluasi yang dilakukan sepekan terakhir.

Mantan pelatih Persib Bandung itu menuturkan sudah membenahi apa yang jadi masalah di empat pertandingan sebelumnya.

"Terutama di pertahanan kami benahi saat latihan. Kami juga menganalisa apa yang jadi kekuatan dan kelemahan PSM," ungkapnya. 

Baca Juga: Absen Lawan Borneo FC, 2 Pemain PSIS Fredyan Wahyu dan Wawan Febriyanto Kembali Absen Kontra Madura United

Emral menegaskan satu poin ini memberikan harapan. Dia juga tidak merasa posisinya sebagai pelatih terancam.

"Karena jika melihat di klasemen, jarak poin dengan tim di atas kami tidak jauh," terangnya. 

Yang jelas baginya ini jadi titik terang. Dia berharap di pertandingan selanjutnya, kemenangan bisa didapat Bhayangkara FC.

"Mudah-mudahan ini langkah awal bangkitnya mental pemain. Awalnya bisa draw, besok menang, yang penting tidak putus asa membenahi tim ini," tegasnya. ***

Editor: Imam Reza

Sumber: LIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah