Usai Dihajar Persebaya, Arema Bangkit Gebuk PSS Sleman di Bali, Gustavo Almeida Borong Dua Gol

- 30 September 2023, 18:30 WIB
Gustavo Almeida membawa Arema FC memenangi laga lawan PSS Sleman, di Stadion Dipta, Gianyar, Sabtu (30/9/2023).
Gustavo Almeida membawa Arema FC memenangi laga lawan PSS Sleman, di Stadion Dipta, Gianyar, Sabtu (30/9/2023). /Instagram Arema FC/

PotensiBadung.com - Arema FC bangkit setelah pada pekan sebelumnya dihajar Persebaya Surabaya. Pada pekan ke-14 Liga 1 Indonesia 2023/2024, Arema FC menggebuk PSS Sleman dengan skor 2-1.

Laga yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu sore (30/9/2023) menjadi milik Arema FC. Striker Arema FC, Gustavo Almeida memborong dua gol.

Gustavo Almeida tampil gemilang setelah pada Derby Jatim tidak bisa dimainkan karena akumulasi kartu kuning. Dia mencetak gol pada pada menit ke-46 dan 85.

Baca Juga: Asing Persija Seharga Rp5,21 Miliar Punya Misi Khusus di Kandang Persis Solo

Sementara itu, satu-satunya gol dari PSS Sleman dicetak Thales Natanael De Matos pada menit ke-54.

Atas kemenangan ini, Arema FC mengumpulkan 13 poin sampai pekan ke-14, dan masih berada di posisi ke-16 klasemen Liga 1.

Di sisi lain, PSS Sleman tertahan di peringkat ke-13 dengan raihan 18 poin.

Baca Juga: Thomas Doll Akui Persija Punya Masalah Sebelum Lawan Persis Solo: Saya Ingin Perbaiki

Pertandingan Arema FC vs PSS Sleman berlangsung sengit sejak babak pertama.  Arema FC terus menyerang gawang lawan.

Halaman:

Editor: Yoyo Raharyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x