Persikabo vs Persis Solo, Adu Tajam Dua Striker Timnas Indonesia Kesayangan Shin Tae yong

- 6 Oktober 2023, 09:12 WIB
Dimas Drajat (kiri) dan Ramadhan Sananta akan adu tajam saat Persikabo menjamu Persis Solo
Dimas Drajat (kiri) dan Ramadhan Sananta akan adu tajam saat Persikabo menjamu Persis Solo /Persikabo/Persis/

Baca Juga: Buyutnya Jawa-Suriname, Shin Tae-yong Kembali Kesemsem Ryan Flamingo

Tiga pemain dipastikan absen, yakni Alexis Messidoro yang mendapat akumulasi kartu, Jaimerson Xavier mendapatkan kartu merah dalam pertandingan sebelumnya, dan Fernando Rodriguez masih berada di Spanyol.

Meskipun demikian, pelatih Persis Solo, Leonardo Medina cukup yakin pada pemain yang tersedia, termasuk pemain lokal, dan berkomitmen untuk memberikan yang terbaik dalam pertandingan mendatang.

Medina juga mewaspadai kebangkitan Persikabo 1973. Sebab, tim yang kini diasuh Aji Santoso itu belum merasakan manisnya kemenangan dalam 8 pertandingan terakhirnya.

Persikabo sudah mengalami 7 kekalahan dan hanya 1 kali imbang. Saat ini, Persikabo berada di zona degradasi, yakni peringkat ke-17.

Baca Juga: Digilai Kaum Hawa Indonesia, Rafael Struick Asah Taji Bareng Timnas

Sedangkan Persis Solo berada di peringkat ke-10 dengan 19 poin. Kemenangan dalam pertandingan ini akan membantu mereka merangkak naik ke posisi yang lebih baik di dalam klasemen.

“Persikabo 1973 sekarang dalam kondisi yang sangat membutuhkan poin, sehingga kita harus mewaspadai permainan mereka. Kita harus bekerja dengan fokus dan menjaga shape permainan,” kata Medina dilansir dari laman LIB, Jumat (6/10/2023).

Pelatih Persikabo, Aji Santoso juga menyatakan bahwa kemenangan yang bisa menaikkan mental anak asuhnya. Dia berharap tim asuhannya tampil maksimal, agar bisa meraih kemenangan. Apalagi putaran pertama tinggal 3 laga lagi.

"Bagaimana caranya kita bisa mendapatkan poin tiga, karena itu akan membuat permainan anak-anak bisa percaya diri kalau menang, di dua pertandingan terakhir berikutnya," tandas Aji.

Halaman:

Editor: Yoyo Raharyo

Sumber: Ligaindonesiabaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x