Tetap Dibawa Timnas Indonesia ke Brunei Meski Cedera, Sinyal Rafael Struick Dimainkan di Leg Kedua?

- 15 Oktober 2023, 09:50 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Rafael Struick
Pemain Timnas Indonesia, Rafael Struick /PSSI, via Instagram resmi Rafael Struick/Tangkap layar Instagram.com/@rafaelstruick

Baca Juga: Jadwal Brunei Darussalam Vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dua puluh lima pemain itu sudah sampai di Brunei Darussalam pada Jumat (13/10/2023) pukul 16.30 waktu setempat.

“Ini murni soal kesehatan karena cedera hamstring Marselino butuh waktu untuk pemulihan," kata Head of Medical, Physiotherapy, dan Doping Dokter Syarif Alwidilansir dari laman PSSI di Jakarta, dikutip Minggu (15/10/2023).

Dokter Alwi menyatakan, Marselino lebih baik tidak dibawa ke Brunei Darussalam dan harus fokus menjalani pemulihan dari cedera yang dideritanya di Jakarta.

Baca Juga: Fix, Laga Bali United Vs Persebaya tanpa Bonek dan Bonita

Baca Juga: Susul Witan Sulaiman dan Pratama Arhan, Kurnia Meiga Hadir di Total Football

Meski demikian, Dokter Alwi menyatakan, dari 25 pemain yang dibawa Shin Tae yong, dua pemain yang sebelumnya dikabarkan cedera tetap dibawa ke Brunei.

Yaitu Edo Febriansyah dan Rafael Struick. Keduanya tidak bisa dimainkan dalam leg pertama karena cedera ringan.

Namun, dokter Alwi tidak menjelaskan apakah Edo dan Struick bisa dimainkan dalam leg kedua ini.

Baca Juga: Dilihat 1,5 Juta Kali, Resep Kuah Cuko Pempek Lezat dan Mudah Dibuat

Halaman:

Editor: Yoyo Raharyo

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah