Update Terkini Evakuasi KMP Yunicee, 11 Orang Masih Hilang , Tim SAR Kerahkan Bantuan dari Basarnas Surabaya

- 30 Juni 2021, 10:06 WIB
Tim Rescue melanjutkan pencarian korban tenggelamnya KMP Yunice di Selat Bali, Rabu 30 Juni 2021.
Tim Rescue melanjutkan pencarian korban tenggelamnya KMP Yunice di Selat Bali, Rabu 30 Juni 2021. /Dok Humas Basarnas Bali

POTENSI BADUNG- Kapal Motor Penumpang (KMP) Yunice tenggelam di perairan Gilimanuk Bali, pada 29 Juni 2021.

Sejauh ini hingga pukul 9.00 WIB Korban meninggal akibat tenggelamnya KMP Yunicee menjadi 7 orang.

KMP Yunicee total mengangkut 57 penumpang, jumlah ini terdiri dari 41 orang penumpang, 13 crew kapal serta 3 orang petugas kantin.

Baca Juga: KMP Yunicee Diduga Kelebihan Muatan, Gubernur Bali: Kita Akan Evaluasi

Baca Juga: Gubernur Bali Sebut 2 Keluarga Penumpang KMP Yunicee dari Karangasem dan Jembrana Belum Ditemukan

Data yang diterima redaksi dari Basarnas Bali pada hari ini pukul 9.00 WIB sudah ada 39 orang yang dievakuasi dalam keadaan selamat.

Sementara 7 orang ditemukan meninggal dan 11 orang masih dalam pencarian. Korban yang meninggal terdiri dari 5 perempuan dan 2 orang laki-laki.

Seluruh korban meninggal ini dievakuasi ke Puskesmas Gilimanuk. Hingga kini proses evakuasi masih terus berlangsung, jadi data jumlah korban bisa saja berubah,.

Baca Juga: KMP Yunicee Diduga Kelebihan Muatan, Gubernur Bali: Kita Akan Evaluasi

Halaman:

Editor: Hari Santoso

Sumber: Basarnas Bali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x