Cerita Honda di Journalist Camp 2023 PRMN: Pentingnya Safety Riding dan 5 Hal Penting Sebelum Berkendara

- 5 Desember 2023, 21:32 WIB
Pemimpin Redaksi Pikiran Rakyat Media Network, Satrya Graha Laksana menjajal sepeda motor Honda
Pemimpin Redaksi Pikiran Rakyat Media Network, Satrya Graha Laksana menjajal sepeda motor Honda /Pikiran Rakyat/

Kemudian yang terakhir adalah etika saat di jalan yaitu dengan meminimalisir terjadinya perselisihan atau kesalahpahaman dengan pengendara lain.

Selain lima hal di atas, dia juga menjelaskan hal lain yang perlu diperhatikan adalah perlengkapan keamanan saat berkendara seperti helm, jaket, dan sepatu yang sesuai standar. Selain itu yang tak kalah penting adalah menjaga dan merawat kendaraan agar tak terjadi hal yang tak diinginkan ketika di jalan.

“Selain perlengkapan, penting juga menjaga kondisi motor, misalnya dengan rutin memeriksa rem hingga mengganti oli ,” kata dia.

Safety Riding dan Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Indonesia

Honda merupakan salah satu produsen kendaraan bermotor yang paling banyak digunakan masyarakat Indonesia. Mereka sangat peduli dengan keselamatan konsumennya ketika berkendara di jalan.

"Mengapa Honda sangat peduli dengan safety riding karena merupakan salah satu merk yang banyak dipercaya masyarakat Indonesia. Jadi, kami sangat peduli dan bentuk dari care dari Honda," kata dia. 

Selain itu, edukasi tentang keselamatan berkendara terus digencarkan karena masih tingginya angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia. 

Data Kecelakaan lalu lintas di Indonesia
Data Kecelakaan lalu lintas di Indonesia

Sementara itu, merujuk data dari Kepolisian Republik Indonesia, sepanjang tahun 2022 jumlah kecelakaan lalu lintas tercatat sebanyak 133.512 dengan jumlah korban meninggal dunia sebanyak 26.506.

Jumlah angka kecelakaan tersebut meningkat 30,20 persen jika dibandingkan pada tahun 2021 yang angkanya mencapai 102.540.

Halaman:

Editor: Imam Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah