PSIS Semarang Bakal Tambah 2 Pemain Asing, Ini Bocoran Posisinya

12 November 2021, 09:50 WIB
PSIS Semarang rencana mendatangkan dua pemain asing untuk posisi playmaker dan striker /Dok. PSIS Semarang

Potensibadung.com – PSIS Semarang bakal mendatangkan pemain asing untuk memperkuat Laskar Mahesa Jenar dalam mengarungi kompetisi BRI Liga 1 Indonesia 2021/2022.

PSIS Semarang sendiri kini telah diperkuat dengan 4 pemain asing, yakni Jonathan Cantillana, Bruno Silva, Willian Costa dan Bryan Ferreira.

Hanya saja menurut Komisaris Klub PSIS Semarang, Junianto, tidak semua pemain asing tersebut menunjukkan performa terbaiknya.

Baca Juga: Komisaris PSIS Semarang Rencanakan Modernisasi Klub Penuhi Tantangn Zaman

Baca Juga: Komisaris PSIS Semarang Lakukan Evaluasi, 1 Pemain Asing Berpotensi Terdepak, Siapa?

Bahkan dari hasil evaluasi yang dilakukannya, dua diantaranya belum sepenuhnya mencurahkan kemampuan dalam menghadapi lawan.

Bahkan pengusaha sukses itu menyebutkan secara terang-terangan siapa pemain asing yang dimaksud.

Jonathan dan mungkin Wallace Costa yang performanya cukup baik. Bruno SIlva dan Bryan kurang maksimal,” ujarnya Junianto dalam wawancara khusus dengan Potensibadung.com.

Baca Juga: Persik Kediri Resmi Dilatih Javier Roca Eks Persegi Gianyar

Baca Juga: Klarifikasi Pekerja Sirkuit Mandalika yang Unboxing Motor Secara Ilegal: Saya Norak Saya Goblok

Tapi, untuk Bruno Silva yang bertugas sebagai penyerang masih minim suport bola dalam Laskar Mahesa Jenar lainnya.

Niat untuk mendatangkan pemain asing, sempat disampaikan Junianto usai ditahan imbang Bali United 0-0 pada laga Minggu, 31 Oktober 2021.

Evaluasi pemain tersebut, membuat Junianto memutuskan untuk mencari playmaker untuk diduetkan dengan Jonathan Cantillana.

Baca Juga: Persebaya Siap Ladeni Madura United dalam Derby Suramadu, Aji Santoso Genjot Fisik Rendi Irwan Dkk

Baca Juga: Bikin Malu! Bos Ducati Marah Pegawai Sirkuit Mandalika Unboxing Motor Balap Secara Ilegal

Tidak hanya pemain pengatur serangan yang akan digaet PSIS Semarang, juga untuk posisi striker sebagai pembobol gawang lawan.

Kalau soal pemain asing memang saya cari dua pemain asing, untuk striker dan playmaker,” kata Komisaris PSIS Semarang.

Keputusan untuk mencari dua pemain asing tersebut belum final, sebab bursa transfer pemain baru akan dibuka saat setengah musim BRI Liga 1 Indonesia 2021/2022.

Baca Juga: PSIS Semarang 2 Kali Kalah, Ian Andrew Gillan Janjikan 3 Poin Hadapi Persikabo

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Robert Albert Apresiasi Ketiga Kapten Ini, Siapa Saja ?

Tapi ini masih rencana awal, karena kami masih harus melihat sampai paruh musim pada Desember 2021 nanti,” katanya.

“Kemarin saya diinformasikan jika sudah ada beberapa pemain asing yang mengajukan profil mereka kepada kami,” akunya.

Jonianto tidak menyebut siapa nama-nama yang sudah diterima manajemen untuk direkrut guna memperkuat PSIS Semarang.

Baca Juga: Dari Bangku Cadangan Kepakan Sayap, Pangeran Biru Erwin Ramdani Buktikan Kepercayaan Pelatih

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta Besok Jumat 12 November 2021 untuk Aries, Taurus, Gemini, dan Cancer

Mungkin dalam minggu ini saya akan dikabari bagaimana kelanjutannya,” tegasnya.

Beberapa nama yang santer diisukan adalah Makan Konate. Eks pemain Persib Bandung kini tengah memperkuat klub yang berlaga di Piala Malaysia.

Makan Konate saat ini memegang posisi sebagai playmaker sesuai dengan posisi yang akan diperkuat PSIS Semarang.

Baca Juga: Ketum PSSI Iwan Bule Bocorkan 3 Calon Lokasi Uji Coba Penonton Liga 1, Stadion Mana Saja?

Baca Juga: Manajer PSS Sleman Danilo Fernando Mundur, Ini Kata Manajemen

Mari kita tunggu siapa pemain asing yang didatangkan ke Semarang! ***

Editor: Imam Reza W

Tags

Terkini

Terpopuler