Jadwal Terbaru Ansan Greeners Usai Seri Kontra Gyeongnam FC, Siap Hadapi Jeonnam Dragons

23 Maret 2022, 09:35 WIB
Lee Sang Min menyamakan kedudukan Ansan Greeners kontra Gyeongnam FC /Instagram @ansan_greeners_fc

PotensiBadung.com – Setelah mendapatkan skor seri pada pertandingan keenamnya musim 2022, Ansan Greeners naik peringkat klasemen sementara K League 2.

Ansan Greeners yang pada pekan lalu menempati posisi terakhir klasemen sementara K League 2, kini naik satu tingkat pada posisi ke-10.

Pada pertandingannya kontra Gyeongnam FC lalu, Ansan Greeners menggunakan formasi 4-2-3-1 dengan menurunkan Lee Seung Bin sebagai penjaga gawangnya.

Hal ini dilakukan karena Ansan Greeners pernah mengalahkan Gyeongnam FC sebanyak dua kali pada musim 2021, dimana Lee sebagai salah satu punggawanya.

Baca Juga: FIX! K League Umumkan Pertandingan Antara Ansan Greeners vs Gyeongnam FC Esok

Hal ini dikabarkan Sports G, sebagai salah satu media olah raga berbahasa Korea Selatan, yang setia meliput pertandingan K1 dan K2.

“As the goalkeeper, Seungbin Lee was selected as the starter,” tulis Sports G. Sebagai penjaga gawang, Lee Seung Bin dipilih sebagai starter.

Pelatih Cho Min Kook juga menurunkan Kim Ryun-do sebagai forefronter dan Lee Sang Min sebagai center pada baris kedua.

Lee Sang Min menjadi salah satu punggawa yang dapat menyamakan kedudukan Ansan Greeners menjadi 2-2, kontra Gyeongnam FC.

Baca Juga: Ansan Greeners Optimis Menangkan Pertandingan Kontra Gyeongnam FC Esok, Mainkan Asnawi Mangkualam?

“Lee Sang-min equalized Ansan, 2-2 dramatic draw against Gyeongnam FC,” tulis Sports G lagi. Lee Sang Min menyamakan kedudukan.

Sebelumnya, Lee Sang Min berposisi di kiri dan kanan, sedangkan coach Cho menempatkan Kim Kyung-soo dan Iwase sebagai midfielder.

Pada empat baris terakhir, coach Cho mempercayakan posisi pada Ahn Seong Min, Kim Jae Bong, Kwon Young Ho dan Kim Ye Seong.

Pertandingan ketujuh nanti, Ansan Greeners akan bertandang ke kandang lawan di Gwangyang Soccer Stadium kontra Jeonnam Dragons.

Baca Juga: Mengenal Gyeongnam FC, Akankah Asnawi Mangkualam Starting Eleven Setelah Banyaknya Kekalahan Ansan Greeners?

Jeonnam Dragons merupakan tim K League 2 yang kini berada pada peringkat ke-3 klasemen sementara musim 2022.

Laga akan dilaksanakan Sabtu (26/3), pada pukul 18:30 waktu setempat atau dua jam lebih awal, 16:30, untuk waktu Indonesia bagian barat.

Setelah itu, pada bulan April 2022, Ansan Greeners akan mengawali pertemuannya dengan FC Anyang dimana sahabat Asnawi Mangkualam kini bermain.

Kemungkinan kedua sahabat tidak akan dapat bertemu, mengingat Cho Min Kook telah memindahkan Asnawi ke line kedua Ansan Greeners. ***

 

Editor: Mifta Putra

Sumber: Sports G

Tags

Terkini

Terpopuler