Paul Pogba Susul Sadio Mane, Darwin Nunez Pilih Liverpool, Manchester United? Winger Chelsea Jadi Alternatif

4 Juni 2022, 19:49 WIB
Paul Pogba /Instagram @paulpogba/

PotensiBadung.com - Paul Pogba Susul Sadio Mane, Darwin Nunez Pilih Liverpool atau Manchester United? Winger Chelsea Jadi Alternatif.

Bursa transfer musim panas sepertinya akan menarik karena terdapat dua pemain bintang yang kabarnya segera angkat kaki dari liga Inggris.

Jika sebelumnya, penyerang Liverpool Sadio Mane dikabarkan akan pergi dari Anfield dan bergabung dengan Bayern Munchen.

Kali ini, gelandang Manchester United Paul Pogba yang segera angkat kaki dari Old Trafford.

Baca Juga: Kejaksaan RI dan Kejaksaan Palestina Jajaki Kerjasama, Apa Saja yang Akan Dikolaborasikan?

Baca Juga: Sadio Mane Out dari Liverpool karena Permintaan Warga Senegal

Dilansir dari Sky Sports, Paul Pogba dikabarkan telah setuju untuk bergabung kembali dengan klub lamanya Juventus.

Di Juventus, Paul Pogba akan menjadi salah satu pemain dengan gaji tertinggi.

Dilaporkan, Juventus telah diberikan jaminan secara verbal bahwa Paul Pogba akan bergabung dengan mereka.

Jaminan tersebut muncul menyusul kepergian Paul Pogba dari Manchester United dengan status bebas transfer.

Menurut laporan dari Sky Sports, negosiasi antara Juventus dan Paul Pogba berjalan mulus.

Baca Juga: Dua Jaksa Diduga Nakal di Kejari Sumenep Ditarik ke Kejati Jatim, Begini Klarifikasi Kejagung

Baca Juga: Taisei Marukawa Alami Masalah Kesehatan, Absen di Laga Uji Coba PSIS vs Arema FC, Berikut Penjelasan Tim Medis

Pihak Juventus sudah berhenti dengan perwakilan Paul Pogba, Rafaela Pimenta.

Seperti diketahui, Rafaela Pimenta mewakili pemain asal Prancis itu semenjak wafatnya agen Mino Raiola.

Juventus percaya diri mampu menyelesaikan segala kesepakatan formal.

Namun, bukan cuma Juventus yang menginginkan jasa Paul Pogba, Paris Saint-Germain dan Real Madrid juga dikabarkan sangat berminat dengan pemain Prancis ini.

Pelatih Juventus Massimiliano Allegri pernah dikatakan memiliki peran penting dalam keputusan.

mengingat keduanya pernah bekerja sama di Juventus pada 2015-2016.

Baca Juga: RUU Perlindungan Data Pribadi, Komisi I DPR-RI Optimis Rampung Sebelum Pertemuan G20

Baca Juga: Warga Pecatu Bali Digegerkan Penemuan Mayat di Dasar Tebing, Diduga Lompat dari Ketinggian 100 Meter

Sebelumnya pada Rabu 1 Juni 2022, Manchester United mengkonfirmasi kepergian Paul Pogba pada bursa transfer musim panas ini. Hal itu setelah kontraknya habis pada 30 Juni 2022.

Selama berkostum Manchester United sejak 2016, pemain berusia 29 tahun itu tampil pada 233 pertandingan di berbagai ajang dan menyumbangkan 39 gol serta 51 assist.

Selain itu, ia juga mempersembahkan gelar Liga Eropa dan Piala Liga Inggris.

Darwin Nunez jadi rebutan

Striker Benfica, Darwin Nunez menjadi pemain yang diperebutkan oleh sejumlah tim elit Eropa.

Dua diantaranya adalah Liverpool dan Manchester United.

Baca Juga: Pesan Tersampaikan, Lirik Lagu Tulus 'Hati-hati di Jalan'

Baca Juga: Penyerang Persija Marko Simic Sudah Temukan Tim Baru? RANS Nusantara FC, Persis Solo, PSM Makassar Batal

Hal tersebut mengundang perhatian dari mantan pemain Liverpool, Jose Enrique yang menyarankan Darwin untuk menolak Manchester United.

Jose Enrique mengatakan jika Jurgen Klopp bisa memaksimalkan Darwin Nunez untuk menggantikan peran Sadio Mane di Liverpool.

"Saya harap [rumor Nunez ke United] ini tidak benar dan alih-alih demikian, dia datang kepada kami [Liverpool]," tulis Enrique dalam story di akun Instagram pribadinya.

"Kami harus mengejarnya, pemain top yang bisa menjadi kelas dunia di bawah [Jurgen] Klopp jika kami menjual Sadio Mane." tukasnya.

Di lain sisi, selain Darwin Nunez, Liverpool dikabarkan menjadikan winger Chelsea Christian Pulisic sebagai alternatif jika Darwin Nunez gagal didapatkan.

Liverpool dikabarkan sedang mengamati potensi Pulisic keluar dari Stamford Bridge akhir musim panas ini. ****

Editor: Hari Santoso

Tags

Terkini

Terpopuler