MUSTAHIL! Peluang Mesut Ozil Direkrut jadi Pemain RANS Cilegon Hanya 6 Persen

- 12 Januari 2022, 10:04 WIB
Foto Mesut Ozil menggunakan kostum RANS Cilegon hasil editan  yang marak di media sosial.
Foto Mesut Ozil menggunakan kostum RANS Cilegon hasil editan yang marak di media sosial. /Twitter

PotensiBadung.com – Peluang Mesut Ozil akan direkrut dan bergabung menjadi salah satu pemain RANS Cilegon hanya 6%.

Akhir-akhir ini terdengar kabar yang sangat menghebohkan jagat sepakbola Indonesia.

Mesut Ozil, pemain sepak bola top dunia yang saat ini merupakan Fenerbahce dirumorkan akan bermain di Liga Indonesia.

RANS Cilegon, klub sepak bola milik selebriti Raffi Ahmad mengabarkan dirinya akan merekrut Mesut Ozil.

Baca Juga: PERUNTUNGAN SHIO Besok Kamis 13 Januari 2022 untuk Shio Kelinci, Shio Kuda, Shio Monyet, dan Shio Ayam

Baca Juga: Warganet Korea Selatan Promosikan Asnawi Mangkualam Bermain Di Liga 1 K League, Hadiah untuk Ansan Greeners

Namun, dikutip tim PotensiBadung.com dari transfermarkt.co.id, peluang terjadinya transfer Mesut Ozil ke RANS Cilegon hanyalah 6%.

Transfermarkt adalah situs khusus yang menganalisis transfer pemain.

Kenapa persentase peluang terjadinya transfer masih sangat kecil padahal Raffi Ahmad selaku pemilik klub sudah koar-koar?

Berikut beberapa alasan yang diduga menjadi alasan Mesut Ozil mustahil ditransfer ke Liga Indonesia

Fenerbahce masih bungkam

Sejauh ini, sinyal kuat hanya diberikan dari RANS Cilegon melalui Raffi Ahmad, sementara kubu Fenerbahce dan Ozil sendiri masih bungkam.

Baca Juga: Pratama Arhan dan Kisah Sepatu Seharga Rp25 Ribu, Kini Jadi Andalan PSIS Semarang dan Shin Tae Yong di Timnas

Baca Juga: Pratama Arhan dan Kisah Sepatu Seharga Rp25 Ribu, Kini Jadi Andalan PSIS Semarang dan Shin Tae Yong di Timnas

Selama ini hanya Raffi Ahmad yang mengatakan masih melakukan negosiasi dengan eks pemain Real Madrid itu melalui WhatsApp.

"Saya bersama dia (saling berbicara) di whatapp," kata istri dari Nagita Slavina sebagaimana dilansir dari Instagram @Maungtempur.

Meski bukan tidak mungkin hal ini akan jadi kenyataan, tapi yang pasti saat ini Ozil masih terikat kontrak bersama Fenerbahce hingga Juni 2024.

Kontrak Mesut Ozil  dan Fenerbahce masih berlaku

Mesut Ozil baru saja bergabung dengan tim sepak bola Fenerbahce pada awal Januari 2021.

Baca Juga: PERUNTUNGAN SHIO Besok Kamis 13 Januari 2022 untuk Shio Tikus, Shio Ular, Shio Naga, dan Shio Macan

Baca Juga: Persija Terancam Denda Rp10 Juta Seperti PSIS Semarang, Riko Salah Kostum, Ini Regulasi yang Mengaturnya

Kontrak tersebut ditandatangani oleh Ozil hingga 30 Juni 2024, yang artinya ia masih terikat kontrak selama tiga tahun.

Hal ini membuat keinginan Raffi Ahmad untuk memboyong Ozil ke RANS Cilegon sangat berat karena harus membayar biaya transfer.

Harga Mesut Ozil yang fantastis

Sebagai mantan pemain Arsenal, Mesut Ozil tentunya memiliki harga yang tidak murah.

Jika benar RANS ngotot ingin memboyong pemain berusia 33 tahun ini, setidaknya mereka harus menggelontorkan dana sekitar $4,07 juta atau hampir mencapai Rp60 miliar.

Nilai tersebut adalah harga terkini Mesut Ozil di bursa transfer berdasarkan transfermarkt terakhir diupdate pada 4 Januari 2022.***

Editor: Hari Santoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah