Kabar Mesut Ozil ke RANS Cilegon FC Kembali Mencuat, Rudy Salim Tegaskan Tidak Pernah Bercanda

- 5 Februari 2022, 08:30 WIB
Rumor Mesut Ozil diboyong RANS Cilegon FC
Rumor Mesut Ozil diboyong RANS Cilegon FC /Instagram @m10_official

PotensiBadung.com - Kabar tentang ketertarikan RANS Cilegon FC kepada mantan pemain Arsenal belum ada titik terang.

Meskipun begitu, Chairman RANS Cilegon FC, Rudy Salim mengatakan jika ketertarikan timnya kepada Mesut Ozil adalah sebuah hal yang serius.

Dilansir dari info.ransfc, Rudy Salim menegaskan, pihaknya tak pernah bercanda terkait dengan kabar akan mendatangkan Mesut Ozil.

Hal tersebut karena tidak sedikit orang yang mengira kabar RANS Cilegon FC mendatangkan Mezut Ozil itu tak serius.

"Enggak pernah bercanda sebenarnya (mendatangkan Ozil), cuman kan orang ngiranya bercanda, ya sudah," kata Rudy Salim.

Rudy Salim menambahkan, jika ia masih mengusahakan Mesut Ozil merumput ke RANS Cilegon FC dan masih melakukan komunikasi secara intens.

"Kita masih ngobrol yang cukup intens (dengan sang pemain). Masih diusahakan (mendatangkan Ozil)," Ucapnya.

Baca Juga: Senjata Timnas Asuhan Shin Tae Yong Setara Trio Real Madrid, Kenyang Juara, Ancam Malaysia di Piala AFF U -23

Baca Juga: Rela Buang Asnawi Mangkualam, Evan Dimas dan Egy, Nasib Shin Tae Yong Tragis di Piala AFF U - 23, Malaysia?

Baca Juga: Sosok Persib Bandung Ini Senang Bisa Singkirkan Persija, Berkat Gol Tendangan Bebas Berkelas, Momen EPA U -18

Sebelum Rudy Salim, Raffi Ahmad pula sudah menegaskan jika ketertarikan RANS Cilegon FC kepada Mesut Ozil bukan omong kosong belaka.

Menurut Raffi, Jika RANS Cilegon FC memenuhi target masuk ke lima besar Liga 1, maka ia akan mendatangkan Ozil di musim berikutnya.

“Misalnya di tahun ini (RANS Cilegon FC) masuk lima besar Liga 1 (musim depan), maka tahun depannya Mesut Ozil kita datangkan,” kata Raffi Ahmad, di Youtube RANS Entertainment.

“Saya kan sudah telpon-telponan (dengan Ozil). Sudah WA (Whatsapp) terus juga sama dia,” tambah Raffi meyakinkan.

Sebagaimana diketahui, harga Mesut Ozil saat ini masih terbilang tinggi sekali pun masa keemasan mantan penggawa Tim Nasional (Timnas) Jerman itu sudah lewat.

Berdasarkan laman Transfermarkt, setidaknya harga pasaran Ozil saat ini masih sebesar 3,7 juta Euro atau sekira Rp60,1 miliar.

Baca Juga: Lazio, Klub Ibu Kota Italia yang Disarankan Kontrak Wonderkid PSIS Semarang Pratama Arhan

Baca Juga: Sosok Penting di Persib Bandung Nyalakan Tanda Bahaya, Situasi Rawan, Febri Hariyadi dkk Harus Aman di Liga 1

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung: Seminggu Terakhir Berjalan Sagat Sulit karena Permasalahan Ini

Itu baru harga pembelian dari Fenerbahce, belum gaji Ozil yang masih terbilang fantastis di usianya yang sudah menginjak 33 tahun.

Berdasarkan data dari The Sun, gaji Mesut Ozil bersama Fenerbahce yang merupakan salah satu klub papan atas di Turki, mencapai 3,5 juta pounds atau setara Rp68 miliar per tahun.

Hal itu berarti dalam satu tahun pertama, Raffi Ahmad mesti mengeluarkan Rp128,1 miliar hanya untuk Mesut Ozil saja.

Jadi, tak heran jika Raffi Ahmad menyebut Ozil terlalu mahal.

Tapi sekarang, Raffi justru benar-benar tertarik untuk mendatangkan Ozil, asal RANS Cilegon FC bisa finish di lima besar saat tampil di Liga 1 musim depan.***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: YouTube Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah