Mampu Beli Pelatih Eropa, Thomas Doll, tapi Tak Bayar Gaji Marco Simic Setahun, Ini Klarifikasi Persija

- 27 April 2022, 17:18 WIB
Official Statement Persija Jakarta Atas Tuduhan Tak Bayar Gaji Marko Simic Selama 1 Tahun
Official Statement Persija Jakarta Atas Tuduhan Tak Bayar Gaji Marko Simic Selama 1 Tahun /persija.id

Marko Simic memutuskan hengkang dari Persija Jakarta setelah berkiprah 4,5 tahun bersama Macan Kemayoran.

Walaupun Marko Simic telah mencetak 98 gol dan ikut menghadirkan 4 trofi, ternyata striker asal Kroasia itu mengaku tidak menerima gaji selama setahun.

Publikasinya pernyataanya Marko Simic tersebut diunggah lewat akun instagram pribadinya.

"Dengan berat hati saya harus mengumumkan bahwa saya telah mengakhiri kontrak saya secara sepihak dengan Persija Jakarta," tulisnya.

Baca Juga: Jawaban Resmi Persija Jakarta Atas Tuduhan Marko Simic, Prapanca : Itu Tidak Benar!

Baca Juga: Lirik Lagu Arjuna Beta – Fynn Jamal, Viral di TikTok Karena Artinya Bikin Merinding

"Karena klub telah melanggar kontrak setelah tidak membayar gaji saya selama satu tahun," lanjutnya di Instagram @markosimic_77 yang diunggah pada 26 April 2022 lalu.

Dalam unggahan tersebut, Marko Simic menjelaskan alasanya untuk hengkang dari klub Persija Jakarta dengan menagih haknya.

Bukannya dibayar, Persija Jakarta justru membangkucadangkan dirinya di Liga 1 2021/2022.

"Setelah 4,5 tahun pengabdian, 98 gol, empat trofi, momen-momen yang tidak terlupakan, penghargaan individu dan rekor yang saya pecahkan, ini adalah keputusan tersulit dalam hidup saya," beber Marko Simic.

Halaman:

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Persija.id Instagram @markosimic_77


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x