Thomas Doll Pahami Skuad Persija, Rio Fahmi Akan Selalu Berjuang

- 29 Mei 2022, 17:10 WIB
Thomas Doll Beberkan Kondisi Para Penggawa Persija Jakarta
Thomas Doll Beberkan Kondisi Para Penggawa Persija Jakarta /Persija Jakarta/



PotensiBadung.com - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll terus menggenjot fisik skuad Macan Kemayoran sebelum Liga 1 digelar.

Rekan-rekan setim Rio Fahmi di Persija Jakarta pun tanpa henti menjalankan racikan Thomas Doll.

Sementara disisi pelatih, coach Thomas Doll masih terus disibukan dengan mengenal para pemain yang diasuhnya.

Baca Juga: Bukan 4, Carlo Ancelotti Koleksi 6 Trofi Liga Champion

Baca Juga: Wing Naturalisasi Ungkap Kekuatan Persib Bandung, Jordi Amat, Sandy Walsh Latihan, Teddy Tjahyono Ungkap ini

Tidak hanya mengenal pribadi Skuad tim yang berjuluk Macan Kemayoran itu, pelatih asal Jerman itu mencari tahu kualitas fisik, teknik, mental, dan visi bermain.

Thomas Doll dilansir dari web resmi Persija Jakarta, mengaku akan mencurahkan kemampuannya untuk Skuad asuhannya.

“Saya akan mencari cara terbaik untuk membentuk tim saya, yaitu bisa bermain lebih bertahan, lebih agresif atau banyak hal lainnya yang ada di kepala saya.

Baca Juga: Teriakan Yoyok Sukawi Diabaikan Suporter, Bagian Stadion Jatidiri Rusak Usai Laga PSIS vs PSM, Berkualitas?

Baca Juga: Ini Aturan Bobotoh Masuk Stadion Si Jalak Harupat, Saksikan Aksi 3 Persib Bandung Marc Klok dan Ricky Kambuaya

Bagaimana kami akan bertahan dan menyerang demi menjaga keseimbangan di dalam tim masih harus dicari langkah terbaiknya,” ucap Thomas Doll.

Intinya lanjut dia, akan ada banyak teori dan latihan yang akan diterapkannya.

'Saya akan membuat filosofi permainan yang bisa dipahami oleh semua pemain dari hati ke hati,” imbuhnya.

Sementara itu, dua pemain Persija belum bisa gabung latihan bersamanya pasca tiba di Jakarta.

Baca Juga: Bangun Fasilitas PSIS, Junianto dan Putranya Resmi Pamit, Fardhan Nandana Sampaikan Alasannya

Baca Juga: Ini Aturan Bobotoh Masuk Stadion Si Jalak Harupat, Saksikan Aksi 3 Persib Bandung Marc Klok dan Ricky Kambuaya

Keduanya adalah Ilham Rio Fahmi dan Syahrian Abimanyu. Pasalnya usai berlaga di SEA Games 2022 bersama timnas U-23, mereka melanjutkan masa tugasnya ke timnas senior.

Keduanya hanya memiliki waktu istirahat dua hari sejak tiba di Jakarta pasca-SEA Games hingga akhirnya ikut pemusatan latihan (TC) timnas senior pada 26 Mei-2 Juni 2022.

Alhasil, Rio dan Abimanya belum bisa kembali ke latihan reguler Persija yang sudah berlangsung sejak Senin (23/5/2022).

Kendati demikian, mereka telah menyempatkan datang ke sesi latihan Macan Kemayoran dan bertemu pelatih Thomas Doll.

Halaman:

Editor: Hari Santoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah