Dipercaya Shin Tae Yong, Pemain Rp1,74 M Ini Ternyata Baru Tampil 3 Kali di Persib Bandung

- 27 Oktober 2022, 16:00 WIB
Jadwal lengkap Persib Bandung di BRI Liga 1 2022/2023 selama bulan Oktober.
Jadwal lengkap Persib Bandung di BRI Liga 1 2022/2023 selama bulan Oktober. /Instagram @persib/

PotensiBadung.com - Persib Bandung masih menjalani latihan daring bersama dengan pelatih Luis Milla selama Liga 1 2022/2023 dihentikan untuk sementara hingga waktu yang tak ditentukan.

Namun hingga pertandingan terakhir Persib Bandung kemarin di Liga 1 2022/2023, terdapat satu pemain yang ternyata baru tampil 3 kali.

Padahal, pemain yang memiliki harga pasaran Rp 1,74 milyar versi Transfermarkt tersebut cukup dekat dengan pelatih Timnas Indonesia asal Korea Selatan, Shin Tae Yong.

Baca Juga: COMEBACK! Persija Jakarta Kedatangan SOSOK Rp173,82  Juta,  Thomas Doll Langsung Beri Ruang: Saya Cukup Kaget

Baca Juga: UPDATE Rencana Persija Development Usai EPA U-16 & 18, Ganesha Ungkap Target Utamanya

Dia adalah Kakang Rudianto, pemain muda Persib Bandung yang juga bagian dari Timnas Indonesia U-20.

Dilansir dari situs resmi Pangeran Biru, Kakang Rudianto diketahui baru bermain 3 kali bersama Maung Bandung di laga pertandingan Liga 1 2022/2023.

Baca Juga: Barcelona Tersingkir dari Liga Champions, Rekor Pertemuan dengan Bayern Munchen Jadi Sorotan

Baca Juga: KRONOLOGI Nikita Mirzani Ditahan Kejari Serang, Penahanan 20 Hari ke Depan

Penampilan pertamanya yakni saat melawan Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), 30 Juli 2022.

Di pertandingan itu, Kakang Rudianto awalnya menempati bangku cadangan dan baru diturunkan menggantikan Bayu Mohammad Fiqri pada menit ke-71.

Untuk penampilan keduanya, yakni saat melawan Borneo FC di Stadion Segiri pada 7 Agustus 2022.

Baca Juga: Preview UEFA Europa League, Manchester United Vs Sheriff Tiraspol: Setan Merah Lanjutkan Tren Positif

Baca Juga: COMEBACK! Persija Jakarta Kedatangan SOSOK Rp173,82  Juta,  Thomas Doll Langsung Beri Ruang: Saya Cukup Kaget

Bedanya, di pertandingan itu Kakang Rudianto tampil sejak menit pertama.

Untuk penampilan ketiganya, Kakang Rudianto membela Pangeran Biru saat menghadapi PSIS Semarang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada 13 Agustus 2022.

Di laga itu, Kakang bermain selama satu babak menggantikan Dedi Kusnandar dan berhasil membawa kemenangan Persib Bandung dengan skor 2-1.

Baca Juga: FIFA Diminta Menghapus Iran dari Piala Dunia 2022, Disebut karena Terlibat dalam Invasi Rusia ke Ukraina

Baca Juga: Luis Milla KEHILANGAN 3 Pemain Persib Badung di Sesi Latihan Daring, Febri Hariyadi: Ini Bukan Pertama

Hingga kini, karena Liga 1 2022/2023 masih ditunda dan belum jelas kapan akan dilanjutkan, Kakang Rudianto pun belum berkesempatan menambah menit bermainnya bersama Persib Bandung.***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Persib.co.id Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x