Punya Modal 2 Poin, Masih Ada Peluang Timnas Indonesia U17 Lolos ke Babak ke-16, Begini Hitungannya

- 18 November 2023, 12:22 WIB
Nabil Asyura usai mencetak gol saat laga Timnas Indonesia U17 lawan Maroko U17
Nabil Asyura usai mencetak gol saat laga Timnas Indonesia U17 lawan Maroko U17 /Instagram @timnas.indonesia/

PotensiBadung.com - Timnas Indonesia U-17 masih memiliki peluang untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U17. Penentuan lolos tidaknya tim asuhan Bima Sakti ke babak gugur berlangsung hari ini, Sabtu (18/11/2023).

 

Dari enam grup, sudah ada 15 tim yang dipastikan lolos ke babak 16 besar. Mereka adalah 12 tim yang menjadi juara dan runner up grup masing-masing, ditambah 3 tim yang menjadi peringkat ketiga terbaik.

Saat ini hanya menyisakan 1 tim untuk berebut posisi peringkat ketiga terbaik. Timnas Indonesa U17 masih berburu menjadi peringkat ketiga terbaik keempat.

Baca Juga: Meski Hubungannya dengan Rossi Kurang Baik, Marc Marquez Sebut Luca Marini Pantas Gabung Honda

Saat ini, tim juara dan runner up up grup yang sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar adalah dari Grup A Maroko dan Ekuador, Grup B Spanyol dan Mali, Grup C Inggris dan Brasil, Grup D Argentina dan Senegal, Grup E Prancis dan Amerika, serta Grup F Jerman dan Venezuela.

Sedangkan untuk peringkat ketiga terbaik, saat ini dipegang Iran dengan 6 poin (selisih +5 gol), Jepang dengan 6 poin (+1 gol), dan Uzbekistan 4 poin (0 gol). 

Sedangkan Timnas Indonesia U17 berada pada peringkat ketiga terbaik keempat dengan 2 poin (-2 gol).

Baca Juga: Valentino Rossi Ikhlas Jika Luca Marini Gabung Honda untuk MotoGP 2024

Halaman:

Editor: Yoyo Raharyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x