BREAKING NEWS! Kabar Terkini, Putra Gubernur Jabar Ridwan Kamil Dikabarkan Terseret Arus Sungai Swiss

27 Mei 2022, 10:06 WIB
BREAKING NEWS! Putra Gubernur Jabar Ridwan Kamil Dikabarkan Terseret Arus Sungai Swiss /instagram.com/@emmerilkahn

PotensiBadung.com- Putra pertama Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang bernama Emmeril Khan Mumtadz dikabarkan hilang terseret arus sungai di Swiss.

Dikabarkan, kejadian tersebut terjadi ketika sedang berenang di Sungai Aare, Bern, Swiss, Kamis 26 Mei 2022 siang waktu setempat.

Eril saapan akrab putra pertama Ridwan Kamil ini dikabarkan berenang bersama adik dan kawannya.

Baca Juga: Nuwur Kakuwung Ranu, Ari Dwipayana:Pesan Raja Marakata, 1 Ditebang Harus Ditanam 4 Pohon

Baca Juga: 20 Nama Bayi Laki Laki Islami KHAS ARAB Inisial T dan Artinya, Bermakna Penakluk, Yang Bersih Dan Murni

Eril dikabarkan terseret arus sungai yang cukup deras saat hendak naik ke permukaan.

Sempat mendapat pertolongan dari kawannya, namun Eril tak berhasil diselamatkan.

Atas peristiwa tersebut, Tim SAR dan pihak kepolisian Swiss pun sudah turun tangan dalam melakukan pencarian. Namun sayang hingga malam hari, hasil pencarian masih nihil.

Baca Juga: SAAH! Persebaya Tambah 3 Amunisi Anyar, Ini 31 Daftar Nama Pemain yang Telah Diumumkan, Higor Vidal Kapan?

Baca Juga: Air Dimuliakan karena Merupakan Sumber Kehidupan

pencarian kabarnya akan dilangsungkan pagi ini dan pihak keluarga berhadap agar anak sulung Ridwal Kamil segera ditemukan dalam kondisi selamat.

“Hingga informasi ini disampaikan, pencarian sudah berjalan 6 jam (26 Mei pukul 23.00 WIB) dan kami berharap Eril dapat ditemukan segera dalam keadaan sehat,” ucap perwakilan keluarga Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzaman, dalam keterangan tertulis yang diterima di Bandung dikutip PotensiBadung.com dari Pikiran-Rakyat.com, Jumat, 27 Mei 2022.

“Kami mohon doa agar Eril dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat dan baik. Dapat berkumpul kembali bersama keluarga dalam keadaan sehat walafiat,” ujarnya.

Baca Juga: 3 Cerita Miris Liburan Lebaran, Bocah 13 Tahun Terseret Arus Sungai Saat Piknik,Wisatawan Lain Alami Tenggelam

Baca Juga: 2 Warga Terseret Arus di Nusa Penida, Aisyah Ditemukan Meninggal, Putu Suasta Masih Hilang

Selain itu, ia juga mengucapkan terima kasih atas bantuan dan perhatian dari pihak Kedutaan Besar Indonesia di Swiss dan pihak kepolisian setempat atas upayanya mencari keberadaan Emmeril Khan Mumtadz.

Mengetahui anaknya tertimpa musibah, Ridwan Kamil yang sebelumnya terpantau sedang melakukan penandatanganan kerjasama dengan University of Lancaster langsung terbang ke Swiss. ***

 

Editor: Mifta Putra

Sumber: PRMN

Tags

Terkini

Terpopuler