Persib Bandung Tak Diberi Penalti, Nick Kuipers dan Achmad Jufriyanto Kepung Wasit, Robert Alberts Sesalkan

26 Februari 2022, 10:52 WIB
Save penting kiper Persela Lamongan Dwi Kuswanto menggagalkan peluang Persib Bandung. /Potensi Badung /IG Persela

 

PotensiBadung.com - Persib Bandung Tak Diberi Penalti, Nick Kuipers dan Achmad Jufriyanto Kepung Wasit, Robert Alberts Sesalkan. 

Baca Juga: Ini Penolong Persib Bandung Tak Kalah, Double Save, Tiang Gawang, Gagal Juara Liga 1? Persela Ungkap Fakta

Pertandingan pekan ke - 27 Liga 1 Indonesia 2021-2022 antara Persib Bandung vs Persela Lamongan meninggalkan fakta menarik.

Laga yang dihelat di Stadion Dipta Gianyar Bali, Jumat 25 Februari 2022 malam berakhir seri 1-1.

Aksi protes wasit dilakukan pemain Persib Bandung di akhir laga, perjuangan kiper Persib Bandung Teja Paku Alam menggalkan upaya gol Persela, dan juga terjadi keributan antar pemain, itulah sejumlah fakta mewarnai jalannya pertandingan.

Baca Juga: Imbang 1-1 Kontra Persela, Pelatih Persib Bandung Robert Alberts Faktor Inilah Penyebabnya, Pemain Tak Keluar?

Pemain Persib Bandung pun kecewa. Kekecewaan itu diluapkan pemain seperti Mohammed Rashid, Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, dan Zalnando kepada wasit pasca pertandingan.

Bek Persib Bandung juga kapten tim Achmad Jufriyanto dan Nick Kuipers serta Zalnando harus mendatangi wasit.

Mereka terlihat bereaksi keras menanyakan sesuatu kepada sang pengadil lapangan hijau.

Diprediksi, pemain Maung Bandung tidak puas dengan keputusan wasit mengakhiri laga sebelum habis waktu tambahan.

Baca Juga: KLASEMEN LIGA 1, Kesempatan Emas Persib Bandung Jadi Pemuncak, Arema FC Terancam Melorot ke Posisi 4

Terlihat dalam tayangan vidio.com yang dikutip media ini, pemain Persib melayangkan protes ke wasit. Reaksi terlihat dari M Rashid, Zalnando, Kapten tim Ahmad Jufriyanto.

Aksi protes itu, disinyalir karena saat itu bek Persib Bandung Nick Kuipers dalam posisi menguasai bola di luar kotak penalti Persela dan akan melancarkan serangan ke gawang Laskar Joko Tingkir.

Tiba-tiba wasit wasit Agung Setiawan asal Jawa Tengah ini meniup peluit panjang tanpa pertandingan berakhir.

Baca Juga: Penentuan Juara Liga 1, Duel Persib Bandung vs Persija, Ditunggu Persebaya dan Arema FC, Klok Butuh Bobotoh?

Ketiga pemain terus melancarkan protes kepada wasit dan dua asistennya hingga para pengadil hendak masuk ke ruang ganti Stadion Dipta Gianyar Bali.

Sementara itu, pelatih Persib Bandung Robert Alberts menyatakan harusnya Persib mendapatkan penalti ke gawang Persela Lamongan.

Namun wasit yang memimpin tak melihat sebagai penalti. Dengan penalti itu, kata Robert Albert sebenarnya Persib Bandung bisa memenangkan pertandingan.

Baca Juga: Perang Saudara Menuju Juara Liga 1 Indonesia 2021-2022, Beckham Putra vs Gian Zola di Laga Persib vs Persela

"Kita juga sebetulnya bisa memenangkan pertandingan (lawan Persela), kalau seandainya, karena kita tak tahu, tapi kalau dilihat dari kacamata kita, itu jelas penalti.

Tapi kembali lagi semua keputusan ada di wasit," tegas Robert Alberts kepada awak media dalam zoom media usai laga di Stadion Dipta Gianyar Bali.

Pelatih asal Belanda ini kembali melayangkan kritik kepada operator kompetisi Liga 1 Indonesia, PT LIB.

"Seperti itu yang terjadi di Liga kita, saya kadang agak sedikit bingung dengan beberapa keputusan (wasit) yang tak bisa dimengerti oleh kita," ucap Robert Alberts eks pelatih PSM Makassar ini.

Baca Juga: Penegasan Robert Albert Jelang Persija vs Persib Bandung di Liga 1, Bobotoh Tak Perlu Tanya Hal Ini ke Pemain

Saat ini Persib Bandung berada di peringkat ketiga Kantongi 54 poin dari 27 laga. Maung Bandung berada di bawah Arema FC di posisi kedua 55 poin, dan Bali United posisi pertama 57 poin. Peluang Juara Liga 1 masih terbuka.

Lima tim papan atas masih berpeluang juara Liga 1 Indonesia musim ini, yakni Bali United, Arema FC, Bhayangkara FC, Persib Bandung dan Persebaya. Semuanya hanya berbeda tipis poinnya.

Puncak klasemen masih bisa secara bergantian direbut lima klub ini jika ada yang meraih hasil buruk.

Persib Bandung akan melakoni laga pekan ke - 28 Liga 1 Indonesia 2021-2022, Selasa 1 Maret 2022 di Stadion Dipta Gianyar Bali.

Baca Juga: Pemain Persib Bandung Mulai Kritik Kinerja Lini Depan, Termasuk soal Kondisi Lapangan yang Berat

Persija vs Persib Bandung laga el clasiko Indonesia yang dinantikan semua pecinta bola Indonesia akan menutup laga seri 4 Liga 1 sebelum libur Nyepi di Bali, 2 dan 3 Maret 2022.

Seri 5 Liga 1 Indonesia 2021-2022 akan kembali digulir pada 5 Maret 2022 di Bali.

Persija Jakarta saat ini mendiami posisi tujuh dengan 38 poin.

Macan Kemayoran butuh tiga poin kemenangan dari Maung Bandung. Pertandingan bakal berjalan sengit, karena pada pertemuan pertama Persib vs Persija, Maung Bandung kalah tipis 0-1 lewat gol Marko Simic menit 46 memanfaatkan asis matang Riko Simanjuntak. ***

Editor: Hari Santoso

Sumber: Vidio.com

Tags

Terkini

Terpopuler