CEK FAKTA! FIFA Ancam Bekukan Kompetisi Sepak Bola Indonesia selama 8 Tahun? Buntut Tregadi Kanjuruhan

3 Oktober 2022, 13:00 WIB
Pernyataan Resmi Presiden FIFA Gianni Infantino Terkait Tragedi Kanjuruhan Malang. /Instagram @gianniinfantino_

PotensiBadung.com -CEK FAKTA! FIFA Ancam Bekukan Kompetisi Sepak Bola Indonesia selama 8 Tahun? Buntut Tregadi Kanjuruhan

Laga derby Jawa Timur Arema FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Sabtu, 1 Oktober 2022 menyisakan duka mendalam.

Pasalnya, lebih dari 130 korban meninggal akibat dari kerusuhan suporter dengan aparat keamanan hingga menjadi tragedi terbesar kedua di dunia yang menelan korban jiwa terkait pertandingan sepak bola.

Baca Juga: TERUNGKAP! Sebelum Tragedi Kanjuruhan Manajer Arema Sudah Minta Hal Ini, Penolakan Diberikan PT LIB

Baca Juga: Kalahkah Persija Jakarta, Persib U-16 Juara EPA 2022, Sekaligus Borong Dua Gelar Best Player dan Top Skor

Bahkan, pihak FIFA pun turun tangan mengucapkan bela sungkawa kepada keluarga korban dan masyarakat Indonesia.

“Dunia sepak bola sedang shock menyusul insiden tragis yang terjadi di Indonesia pada akhir pertandingan antara Arema FC dan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan,” kata Presiden FIFA Gianni Infantino, dikutip dari laman resmi FIFA.

Baca Juga: POSTPONED! Jadwal Terbaru BRI Liga 1 2022 2023 Live Indosiar, Persib vs Persija, PSIS Semarang vs BFC Kapan?

Baca Juga: Eks Pemain Barcelona Buka Suara soal Tragedi Aremania di Kanjuruhan, Panpel El Clasico Doa Bersama di GBLA

“Ini adalah hari yang gelap bagi semua yang terlibat dalam sepak bola dan sebuah tragedi di luar pemahaman. Saya menyampaikan belasungkawa terdalam saya kepada keluarga dan teman-teman para korban yang kehilangan nyawa setelah insiden tragis ini. Bersama FIFA dan komunitas sepak bola global, semua pikiran dan doa kami bersama para korban, mereka yang telah menjadi korban. terluka, bersama rakyat Republik Indonesia, Konfederasi Sepak Bola Asia, Persatuan Sepak Bola Indonesia, dan Liga Sepak Bola Indonesia, pada saat yang sulit ini,” tutupnya.

Sementara itu, beredar kabar jika FIFA memberikan pernyataan ancaman pembekuan kompetisi sepak bola di Indonesia selama delapan tahun terkait tragedi yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang itu.

Isu tersebut muncul di media sosial Twitter pada 2 Oktober 2022 oleh akun @RagilSempronk, dan telah dibagikan sebanyak 16,9 ribu kali dengan 2.091 kali kutipan dan 57,1 ribu suka.

Baca Juga: ANGKAT KOPER! Dokter PSIS Semarang Tulis Pesan Terakhir untuk Supporter: Mohon Maaf

Baca Juga: ANGKAT KOPER! Dokter PSIS Semarang Tulis Pesan Terakhir untuk Supporter: Mohon Maaf

Benarkah informasi tersebut? PotensiBadung.com pun melakukan cek fakta dan dapat disimpulkan bahwa hal itu hoax atau tidak benar.

Dilansir dari ANTARA, hingga Minggu (2/10) malam, tidak terdapat pernyataan resmi dari FIFA yang berisi ancaman pembekuan kompetisi kompetisi sepak bola Indonesia setelah pertandingan Liga 1, yang menewaskan 125 orang itu.

Bahkan, Presiden FIFA Gianni Infantino pun mengucapkan bela sungkawa sebagaimana yang telah dikutip di atas.

Baca Juga: TRAGEDI Kanjuruhan, Presiden Arema Minta Maaf, Ribuan Panpel Persib dan Personel Kenamanan Berkumpul di GBLA

Baca Juga: BREAKING NEWS! Dokter PSIS Semarang dr Mufidah Resmi Mundur dari Mahesa Jenar, Panser Biru Pertanyakan Ini

Sekjen PSSI Yunus Nusi pun berharap agar kejadian ini tidak menjadi landasan FIFA dalam mengambil keputusan yang tidak baik.

"Kami berharap kejadian ini tidak menjadi rujukan atau landasan FIFA untuk mengambil keputusan-keputusan yang tidak baik dan tidak menguntungkan Indonesia dan, khususnya, PSSI," kata Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi.

Baca Juga: Ini Kata Panpel Soal Jadwal Baru PSIS Semarang vs Bhayangkara FC, Carlos Fortes Kuatkan Adilson Maringa Dkk

Baca Juga: TAK TERDUGA! Striker Arema FC Abel Camara Ungkap Kesaksiannya tentang Tragedi Kanjuruhan

Terkait potensi sanksi dari FIFA, Yunus Nusi mengaku belum memiliki gambaran. Tapi, dia yakin FIFA tidak akan mengambil keputusan secara instan.***

 

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler