Lawan Persebaya Surabaya yang Paling Produktif di BRI Liga 1, Lini Pertahanan Persib Bandung Bisa Apa 

- 8 Desember 2021, 18:18 WIB
Lawan Persebaya Surabaya yang Paling Produktif di BRI Liga 1, Lini Pertahanan Persib Bandung Bisa Apa 
Lawan Persebaya Surabaya yang Paling Produktif di BRI Liga 1, Lini Pertahanan Persib Bandung Bisa Apa  /Persib.co.id

Bahkan dalam menghadapi tim berjuluk Pangeran Biru yang baru mencetak 24 gol, Aji Santoso mengaku  sudah tahu  taktikal pelatih Persib Bandung, Robert Albert.

Baca Juga: Falsafah Hidup Bintang PSIS Semarang Bruno Silva, Bola Jadi Bagian dari Inspirasi

Baca Juga: David da Silva Jalani Terapi Kesehatan dan Disuntik, Ada apa? Bakal Gabung Persib?, Persib vs Persebaya Liga 1

"Menurut saya, pertandingan besok akan berjalan seru. Saya tahu taktikal Robert Alberts yang tidak terlalu suka dengan permainan defensif dan saya juga tidak suka. Jadi, kami akan tampil menyerang melawan Persib," katanya.

Sementara itu, pemain belakang Persib Bandung, Achmad Jufriyanto tak sedikit pun ciut ketika mendengar kualitas penyerangan Persebaya Surabaya, lawan yang akan dihadapinya pada lanjutan Liga 1  malam ini.

"Jangan membiarkan mereka mencetak gol. Kami sebagai pemain (belakang) akan fokus pada apa yang menjadi tugas kami di belakang. Kami tidak akan membiarkan mereka dengan mudah masuk ke pertahanan kami dan fokus kepada permainan kami," kata  pemain yang akrab disapa Jupe tersebut.

Dalam hal ini, Jupe berjanji akan menggalang pertahanan Persib Bandung agar bisa tampil solid. Menurutnya, hal itu bisa dilakukan dengan menjaga komunikasi dan kerja sama pemain dengan baik.

"Jika kami bisa menguasai permainan, mereka pun tidak akan ada kans untuk masuk ke pertahanan kami. Sebisa mungkin tidak membiarkan mereka masuk ke pertahanan. Kami akan buat bagus secara organisasi dan komunikasi, itu yang akan kami lakukan," bebernya. *** 

 

Halaman:

Editor: Imam Rosidin

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x