Bantu Sesama, HMI Cabang Denpasar Gelar Bakti Sosial Pembagian Paket Sembako

7 Agustus 2021, 23:52 WIB
HMI Denpasar bagikan paket sembako /

PotensiBadung.com- Kemarin Jumat 06 Agustus  2021 Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Denpasar Komisariat Fisip- Hukum melaksanakan kegiatan bakti sosial dengan memberikan beberapa paket bantuan sembako yang berisi berisi beras, mie instan, minyak goreng, gula pasir dan beberapa kebutuhan pokok lainnya.

Bantuan paket dengan berat kurang lebih 5 kg kemudian diserahkan pada Yayasan Pelangi Anak Negeri yang beralamat di JL Pulau Saelus II, GG Pudak Dalam No 09  Sesetan Denpasar Selatan. Lalu kegiatan dilanjutkan ke Yayasan Rumah Bakat Anak JL Kalimutu IX, No 08, Denpasar Barat, dan terakhir pendistribusian kepada warga menengah ke bawah secara door to door.

Menurut, Ketua umum HMI Cabang Denpasar Komisariat Fisip-Hukum, Ali Al Uraidy  "kegiatan  ini adalah salah satu agenda kemanusiaan kita yang mana organisasi itu sendiri berorientasi pada kebermanfaatan, dan sesuai dengan tujuan HMI yaitu terbinanya insan akademis, pencipta, pengabdi, yang bernafaskan islam dan bertanggung jawab atas terwujudnya masyarakat adil makmur yang di ridhoi Allah SWT" katanyanya.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 7 Agustus 2021: Kritis, Riki Rela Tertembus Peluru Demi Lindungi Elsa

Baca Juga: BREAKING NEWS, Jerinx SID Ditetapkan Jadi Tersangka, Adam Deni: Ini Bukan Drama

Tidak hanya itu, hal senada juga disampaikan Rizal Maulana selaku formatur HMI Cabang Denpasar, ia mengutarakan bahwasannya "kita sebagai insan pengabdi yang di sampaikan Ketua Umum Komisariat Fisip-Hukum tadi, disini lah kita sebagai mahasiswa dan sebagai manusia berusaha memaksimalkan sisi kemanusiaan kita dan merealisasikan apa yang menjadi tugas kita di dunia yakni saling membantu sesama manusia lainnya",tuturnya.

Dalam Kegiatan bakti sosial ini tentu juga menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penularan wabah Covid-19 seperti mencuci tangan, pakai masker dan jaga jarak saat membagikan paket sembako.

Anggota HMI Cabang Denpasar berharap dengan disalurkannya bantuan kemanusiaan ini dapat meringankan beban ekonomi yang menimpa warga masyarakat di wilayah Kota Depasar.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 7 Agustus 2021: Kritis, Riki Rela Tertembus Peluru Demi Lindungi Elsa

Baca Juga: BREAKING NEWS, Jerinx SID Ditetapkan Jadi Tersangka, Adam Deni: Ini Bukan Drama

Selain memberikan paket bantuan, anggota yang terlibat dalam kegiatan ini juga mengingatkan warga soal bahaya wabah covid-19.

"Dan selalu mengingatkan kepada warga masyarakat untuk selalu waspada bahwa Pandemi Covid-19 sangat berbahaya untuk keselamatan diri kita dan orang lain” beber Ketua Panitia Bakti Sosial, Kukuh Prabowo.

Sementara itu, salah satu Pengurus Yayasan Pelangi Anak Negeri yang enggan disebutkan namanya mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan yang diberikan. Ia juga meminta maaf atas penyambutan yang mungkin dirasa sangat sederhana.***

 

Editor: Mifta Putra

Tags

Terkini

Terpopuler