Romi Cek Kondisi 3 UPT Pemasyarakatan di Bali, Begini Hasilnya

- 21 Februari 2024, 10:40 WIB
Kunjungi UPT Pemasyarakatan Wilayah Karangasem, Kakanwil Romi Yudianto Pastikan Kondisi Lingkungan Satker Aman dan Terkendali
Kunjungi UPT Pemasyarakatan Wilayah Karangasem, Kakanwil Romi Yudianto Pastikan Kondisi Lingkungan Satker Aman dan Terkendali /Istimewa

PotensiBadung.com - Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan yang ada di Bali semuanya dalam kondisi aman dan terkendali.

Hal itu terungkap ketika Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Bali, Romi Yudianto, mengadakan kunjungan kerja dan pemeriksaan kondisi tiga Unit Pelaksana Teknis pada Selasa (20/2/2023).

Tiga UPT yang dikunjungi meliputi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Karangasem, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Karangasem, dan Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Karangasem.

Baca Juga: SMSI: Perpres Publisher Right Ancaman bagi Kebebasan Pers

Baca Juga: Masih Muda, Tapi Mimpi Rambutnya Putih Semua, Cek Tafsir Mimpi Berikut

Romi Yudianto disambut oleh Kepala Lapas Kelas IIB Karangasem, Renharet Ginting, untuk meninjau keadaan di dalam Lapas, terutama terkait keamanan, ketertiban, dan kebersihan lingkungan sekitar.

Dalam kunjungannya, Romi Yudianto memberikan arahan kepada stafnya untuk tetap waspada dalam menjalankan tugas, menjaga keamanan, ketertiban, dan kebersihan lingkungan di lapas.

"Tetap waspada, jaga keamanan, dan kebersihan lingkungan. Layani pengunjung dengan integritas yang tinggi," ucap Romi.

Baca Juga: Link Live Streaming Borneo FC vs Persikabo, Misi Amankan Jalur Menuju Juara Liga 1

Halaman:

Editor: Pratama


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x