Bali United Tutup Laga dengan Kemenangan, PSM Makassar Lolos Zona Asean

- 30 Juni 2022, 22:22 WIB
Bali United Tutup Laga dengan Kemenangan, PSM Makassar Lolos Zona Asean
Bali United Tutup Laga dengan Kemenangan, PSM Makassar Lolos Zona Asean /

Umpan terukur Privat yang menyasar Spaso menit ke-37 masih mampu ditangkap oleh Quincy Julian.

Bali United mendapat peluang melalui sepakan bebas pada menit ke-38. Namun, sepakan Eber masih membentur pagar hidup Kaya FC.

Jovin Bedic melepaskan tendangan terukur ke arah M Ridho menit ke-43. Beruntung Ridho masih sigap menangkap.

Hingga turun minum, tidak ada tambahan gol yang tercipta. Bali United mampu mempertahankan keunggulan 1-0 atas Kaya FC.

Memasuki babak kedua, Eber Bessa sempat mencetak gol, tetapi ia terlebih dahulu terjebak offside.

M Ridho kembali melakukan penyelamatan krusial menit ke-48. Ia berhasil mematahkan peluang Kaya FC lewat kakinya.

Tidak berselang lama, Ridho sukses menepis sepakan keras pemain Kaya FC.

Menit ke-50 Bali United berpeluang menambah keunggulan lewat skema tendagan bebas. Namun sayang, Jamul gagal menceploskan bola umpan Eber Bessa ke gawang.

Serangan balik cepat Bali United menit ke-58 yang diinisiasi Rahmat sempat memberikan ancaman, tetapi sayang umpan mendatarnya gagal menemui Privat Mbarga.

Pelanggaran yang dilakukan Nouri membuat Kaya FC mendapat sepakan bebas menit ke-62. Beruntung, tendangan bebas Jesus Melliza masih melebar di samping kiri gawang M Ridho.

Halaman:

Editor: Mifta Putra

Sumber: Baliutd.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x