4 Rekomendasi Objek Wisata Menarik di NTB, Bak Surga Tersembunyi!

24 Maret 2024, 10:22 WIB
Potret Keindahan Pulau Moyo /Instagram @afihole

PotensiBadung.com - Nusa Tenggara Barat (NTB) menyimpan banyak pesona alam yang indah. Salah satu destinasi wisata di NTB yang sudah terkenal adalah Gili Trawangan.

Kawasan wisata Gili Trawangan yang ada di Lombok Utara ini mampu menyedot kunjungan ratusan ribu turis setiap tahunnya yang didominasi oleh wisatawan mancanegara.

Tentu saja, yang menjadi magnet dari Gili Trawangan karena keindahan alamnya, pantai berpasir putih dengan sampan warna warni terapung di air yang biru jernih.

Belum lagi berbagai asktivitas menarik yang membuat pengunjung betah mulai dari snorkeling, jalan-jalan dengan sepeda, hingga kulinernya yang beragam.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia Vs Vietnam di Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia, Nama Baru Bergabung

Namun NTB juga memiliki banyak wisata andalan lainnya yang tak kalah eksotis. Berikut telah PotensiBadung.com rangkum beberapa destinasi wisata menarik di NTB.

1. Pulau Moyo

Pulau Moyo berada di utara Sumbawa, NTB. Pulau ini disebut-sebut sebagai destinasi wisata eksklusif buat orang-orang kaya berkantong tebal. Pulau ini pernah dikunjungi oleh beberapa pesohor dunia seperti Lady Diana, vokalis Rolling Stones Mick Jagger, serta penyanyi dan penulis lagu David Bowie.

Pulau dengan luas 350 Km2 ini diapit oleh hamparan laut lepas dengan pemandangan pantai-pantai yang menawan. Ada banyak pilihan destinasi wisata menawan yang dimiliki oleh Pulau Moyo seperti Air Terjun Mata Jitu, Air Tejun Sengalo, Air Terjun Diwu Mbai, Pantai Tanjung Pasir, dan Pantai Tekat Sagele.

Baca Juga: Jangan Cepat Puas, Pesan Jay Idzes ke Skuad Timnas Indonesia Jelang Lawan Vietnam

2. Danau Segara Anak

Jika kamu berkunjung ke Pulau Lombok bisa mencoba bewisata ke Danau Segara Anak yang berlokasi di Desa Sembalun Lawang, Pulau Lombok, NTB.

Danau ini berada di jalur pendakian Gunung Rinjani terletak pada ketinggian kurang lebih 2000 mdpl, biasanya para pendaki melewati jalur ke area danau ini.

Keindahan dari danau Segara Anak menjadi penghilang penat setelah mendaki cukup tinggi, danau ini memiliki air yang jernih kebiruan dengan kedalaman 230 meter.

3. Pulau Kenawa

Pulau Kenawa berada di Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat. Pulau tak berpenghuni ini terkenal dengan padang rumput savananya yang luas.

Keunggulan lainnya dari pulau ini terdapat sebuah bukit dengan ukuran sedang di tengah-tengah pulaunya. Para wisatawan bisa mendakinya hanya dalam waktu 10 menit. Belum lagi pasir pantainya yang putih bersih hingga lautnya yang berwarna biru jernih.

Baca Juga: Aksi Teror di Rusia, Jumlah Korban Tewas Capai 133 Jiwa

4. Pantai Pink

Destinasi wisata Pantai Pink terkenal ke mancanegara karena pasirnya didominasi oleh warna pink. Pantai ini berlokasi di desa kecil Sekaroh, Kecamatan Jerowaru Kabupaten Lombok Timur, NTB.

Warna merah muda yang dimiliki oleh pasirnya disebabkan oleh bercampurnya serpihan terumbu karang dan pasir putih.***

Editor: Ariex Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler