Marak Warga Pamer Sertifikat Vaksinasi Covid-19 di Medsos, Dampaknya Bisa Fatal

17 Maret 2021, 09:14 WIB
Ilustrasi pencurian data pribadi /Portalsurabaya

POTENSIBADUNG.COM - Belakangan marak warga pamer sertifikat vaksin Covid-19 di sosial media. Ternyata dampaknya bahaya dan bisa fatal.

Ini bahayanya bagi anda yang pamer sertifikat vaksin di medsos. Data-data pribadi anda bisa jadi bocor dan dimanfaatkan oleh orang tak bertanggung jawab.

Memang, vaksinasi Covid-19 yang kini telah berjalan menjadi optimisme tersendiri bagi masyarakat Indonesia. Namun bukan berarti harus berlebihan, seperti pamer sertifikat tanda telah divaksin.

Baca Juga: Detik-detik Aiptu Gede Putra Meninggal Dunia saat Amankan Jokowi, Tak Keluhkan Sakit dan Tertawa Biasa

Baca Juga: Ramalan Zodiak Karier dan Keuangan Rabu 17 Maret 2021 untuk Pisces, Aquarius, Virgo, dan Taurus

Pasalnya, di dalam sertifikat itu juga tertera sejumlah data-data pribadi yang sifatnya rahasia. Jika diketahui orang, hal itu berbahaya.

Imbauan ini diungkapkan Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Johnny Plate.

"Jadi setelah di vaksin, jangan diedarkan sertifikatnya di media sosial. Hal ini menyangkut dengan data pribadi," papar Jhonny saat hadir dalam vaksinasi Covid-19 kepada pekerja media di Senayan, Jakarta, Selasa, 16 Maret 2021.

Baca Juga: Konter ATM Mandiri di Jimbaran Dicongkel Pakai Linggis, Rekaman CCTV: Pelaku Brewokan

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta Rabu 17 Maret 2021 untuk Aries, Sagitarius, Libra, dan Cancer

Johnny menjelaskan, sertifikat yang didapat usai menerima vaksin hanya bisa digunakan untuk keperluan pribadi.

"Di sertifikat itu ada kode QR. Itu bisa diketahui data pribadi. Jadi jangan sampai diedarkan ya," katanya seperti dikutip dari Pikiran Rakyat dalam artikel berjudul 'Jangan Pamer Sertifikat Vaksin di Medsos, Menkominfo Jelaskan Bahayanya'.

Kegunaan sertifikat tersebut, dikatakan Johnny untuk keperluan pribadi. Seperti untuk bepergian dan juga mendapatkan layanan kesehatan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Karier dan Keuangan Rabu 17 Maret 2021 untuk Aries, Cancer, Libra, dan Sagitarius

Baca Juga: Pelaku Perampokan di Alfamart Desa Ungasan Badung Ditangkap, Bermula dari HP yang Tertinggal

Sebelumnya, Kominfo mengimbau Masyakat untuk menjaga informasi terkait kesehatan yang merupakan ranah privasi. Sehingga, publikasi sertifikat vaksin dirasa tidak perlu dan justru dapat membocorkan identitas pribadi melalui media sosial.

Saat ini, pemerintah terus menggalakan program vaksinasi kepada Masyarakat. Kini vaksinasi Covid-19 menyasar kepada pelayan publik, pedagang pasar, pekerja media, lansia dan juga pekerja transportasi.

Sementara untuk media, Kominfo bekerjasama dengan Dinas Kesehatan DKI Jakarta dan Dewan Pers menggelar vaksinasi untuk pekerja media di wilayah Jabodetabek.

Sebelumnya, vaksinasi untuk pekerja media tahap 1 telah dilakukan pada Februari 2021. Di tahap dua, vaksinasi untuk pekerja media dilakukan dua hari, 16-17 Maret 2021 di Hall Basket Gelora Bung Karno. (Pikiran Rakyat/Fahmi Nurfajriani).

Editor: Imam Reza W

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler