Diduga Jadi Tersangka, Wali Kota Bima Dicegah Ke Luar Negeri selama 6 Bulan

- 31 Agustus 2023, 23:12 WIB
Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri
Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri /Foto: ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat.

Diberitakan sebelumnya, Tim penyidik KPK melakukan penggeledahan di 7 lokasi atas kasus dugaan korupsi pengadaan barang dan jasa serta gratifikasi di Pemkot Bima.

7 Lokasi tersebut, diantaranya di Kantor Wali Kota Bima, tepatnya di Ruangan kerja Wali Kota Bima, Ruangan kerja Setda Bima, dan ruangan kerja unit layanan pengadaan barang dan jasa.

Kemudian, penggeledahan di rumah Wali Kota, Bima Muhammad Lutfi; Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Bima; Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bima; serta rumah salah satu Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Bima di Jalan Gajah Mada.

Dalam penggeledahan tersebut, Tim penyidik mengamankan sejumlah barang bukti, diantaranya dokumen pengadaan, catatan keuangan serta alat elektronik. ***

Halaman:

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah