Jelang Bentrok Irak vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Tak Gentar dengan Kekuatan Lawan

16 November 2023, 12:47 WIB
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong dan bek Jordi Amat berpose seusai mengikut jumpa pers jelang laga melawan Irak /Foto:ANTARA/PSSI/

PotensiBadung.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku tak gentar dengan kekuatan Irak yang merupakan tim peringkat 68 dunia di ranking FIFA.

Bentrok Irak vs Indonesia dalam jadwal kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua di Stadion International Basrah, pada Kamis, 16 November 2023 pukul 21.45 WIB.

Shin Tae-yong menegaskan, skuad asuhannya akan menampilkan permainan terbaik meski bermain di kandang lawan.

Baca Juga: Tips Mengolah Daging agar Tetap Juicy dan Empuk

"Irak adalah tim yang kuat, dan memiliki pemain bagus. Kami akan mencoba yang terbaik dalam permainan," kata Shin Tae-yong.

Kabarnya, 65 ribu suporter tim tuan rumah akan memadati Stadion International Basra, Irak.

Menanggapi itu, Shin sagar bawah anak-anak asuhnya akan mendapatkan tekanan dari fans tuan rumah.

Oleh sebab itu, juru taktik asal Korea Selatan itu meminta Marc Klok Dkk untuk tampil tanpa beban, dan menikmati setiap menit demi menit jalannya pertandingan agar tampil dengan performa terbaik.

Baca Juga: Eksepsi Prof. Antara Ditolak Hakim Tipikor PN Denpasar

"Semua fans Asia memiliki semangat, terutama fans Irak. Saya meminta para pemain untuk menikmati pertandingan," kata Shin.

Bukan itu saja, Shin juga tak memperdulikan statistik head to head Irak vs Indonesia, berdasarkan catatan pertemuan kedua tim skuad Merah Putih sulit menang atas Irak.

Berdasarkan data pertemuan Indonesia melawan Irak, nanti adalah pertemuan ke-12 sejak kedua negara pertama kali berjumpa pada tahun 1968.

Baca Juga: PREDIKSI Irak vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia 2026: Head to Head, Susunan Pemain, Live di TV Mana?

Dari 11 pertemuan sebelumnya, Irak diunggulkan dengan enam kali menang. Sedangkan, Indonesia hanya memiliki dua kemenangan, dan tiga sisa pertemuan terakhir imbang.

"Jujur, saya tidak tahu statistik historis. Tapi, apa yang terjadi adalah masa lalu, biarlah berlalu. Indonesia sekarang punya pelatih baru, yang akan mencoba mengubah sepak bola di sana. Nanti Anda bisa lihat pada pertandingan," kata Shin.

Sementara itu, bek timnas Indonesia, Jordi Amat yang sempat absen pada dua laga melawan Brunei Darussalam di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran pertama akibat cedera mengaku optimistis.

"Pertandingan kami sulit, dan kami akan menghadapi lawan yang kuat. Kami akan mencoba mengejutkan mereka. Kami berharap bisa melihat pertandingan bagus," kata Jordi Amat. *** 

Editor: Pipin L Hakim

Tags

Terkini

Terpopuler