Bule Prancis Diduga Curi Laptop dan Rusak Rumah Pacar di Kuta Selatan

20 April 2021, 19:22 WIB
Lokasi atau properti yang dirusak bule Prancis di Kuta Selatan, Bali. /Polsek Kuta/

POTENSI BADUNG - Warga Negara Asing (WNA) Perancis berinisial DRC dilaporkan ke Polsek Kuta Selatan.

Ia diduga mencuri laptop dan merusak rumah pacarnya seorang warga Indonesia berinisial LAD.

Pencurian dan perusakan itu terjadi sebuah home stay di Jalan Uluwatu, Gang Mecutan, Kelurahan Jimbaran, Kecataman Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali, pada Rabu 14 April 2021 lalu.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG Live Streaming IKATAN CINTA 20 April 2021, Makam Roy Ketahuan Dibongkar, Elsa Menghilang

Baca Juga: Kisi-Kisi Dan Perkiraan Soal CPNS-PPPK 2021 Yang Bisa Dipelajari Disertai Cara Daftar Melalui SSCASN

Kapolsek Kuta Selatan Kompol Yusak Agustinus Sooai mengatakan pihaknya masih melalukan pencarian terhadap terlapor.

"Dia (korban) melaporkan pengerusakan dan pencurian," Kata Yusak, Selasa.

Korban melaporkan laptop yang dicuri yakni seharga Rp13 juta.

Adapun barang yang dirusak yakni TV, perabot rumah tangga, almari hiasan, barang-barang antik dan lain-lain dengan kerugian sekitar Rp 50 juta.

Baca Juga: Tindaklanjuti Laporan Penistaan Agama, Polda Bali Bentuk Tim Khusus

Baca Juga: Skuat Bali United Mulai Rutin Latihan Malam Hari

Peristiwa ini terjadi saat pelaku datang dan masuk ke TKP atau ke dalam kamar korban.

Pelaku marah-marah dan melakukan pengerusakan barang-barang milik korban.

Setelah itu, pelaku meninggalkan TKP dan sesudah pengrusakan baru diketahui laptop tidak ada di kamar korban.

"Korbannya adalah pacarnya, (korban) melaporkan satu hari setelah kejadian. Motifnya yang belum jelas," imbuhnya.

Ia mengatakan pelaku masih di Bali dan pihaknya masih melakukan pencarian kepada pelaku.***

Editor: Imam Reza W

Tags

Terkini

Terpopuler