Jalan-jalan ke Pulau Dewata: Harga Tiket Bali Safari & Marine Park Gianyar, Liburan Plus Edukasi

- 19 Januari 2022, 12:10 WIB
Kolase foto dokumen. Wisatawan mancanegara sedang mengabadikan momen di Bali Safari & Marine Park Gianyar. Instagram @tenaebrooks/@cassandraaax.
Kolase foto dokumen. Wisatawan mancanegara sedang mengabadikan momen di Bali Safari & Marine Park Gianyar. Instagram @tenaebrooks/@cassandraaax. /


PotensiBadung.com - Jalan-jalan di Bali memang tak ada habisnya. Banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi dan pastinya akan berkesan.

Jika kamu sedang ada di Bali dan sedang mencari tempat wisata ke daerah Gianyar, bisa mencoba jalan-jalan di Bali Safari & Marine Park.

Bali Safari & Marine Park ini ada di Jalan Cucukanlama, Medahan, Kecamatan Blahbatuh, Kab. Gianyar, Bali.

Baca Juga: Buat yang Suka Jalan-jalan di Negara Orang, Moeldoko Tegas Minta Syarat Keluar Negeri Diperketat

Wisatawan domestik sedang mengabadikan momen di Bali Safari & Marine Park Gianyar.
Wisatawan domestik sedang mengabadikan momen di Bali Safari & Marine Park Gianyar.

Baca Juga: PERUNTUNGAN SHIO Besok Kamis 20 Januari 2022 untuk Shio Kelinci, Shio Kuda, Shio Monyet, dan Shio Ayam

Bali Safari & Marine Park sangat cocok buat kamu yang sedang jalan-jalan bersama keluarga, dalam hal ini membawa anak-anak yah.

Disana kamu akan berkesan dengan tema hiburan dan liburan alam serta dunia satwa.

Selain dapat pengalaman, kesan mendalam, kamu juga bisa mengedukasi anak-anak lho.

Baca Juga: Arema FC Tergusur, Bhayangkara FC Kembali ke Puncak usai Bungkam Persebaya Surabaya dengan Skor Tipis 2-1

Anak-anak bisa menjadi banyak tahu tentang beragam binatang yang ada di Indonesia dan mancanegara.

Satwa yang dilindungi pun bisa dikenali anak-anak. Jadi tentang dunia satwa bisa menghibur sekaligus jadi sarana belajar anak.

Nah, sebelum kamu memilih Bali Safari & Marine Park, berikut adalah informasi tentang tiket masuk dan jam operasionalnya:

Baca Juga: Pelatih PSIS Semarang Akui Arema FC Sulit Dikalahkan: Kami Gagal Main Tim!

Jam operasional: setiap hari, 09.00 – 17.00 WITA.

Harga tiket:

Safari Explorer Rp150.000/orang

Night Safari Rp450.000/orang

Breakfast with Lion Rp315.000/orang

Elephant Back Safari Rp375.000

Jungle Hooper Rp450.000

Catatan: Harga sewaktu-waktu bisa berubah.***

Editor: Mifta Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x