Usulan Berdirinya Partai Demokrat Perjuangan, Politisi asal Bali Gede Pasek: Ikuti Jejak PDIP

- 9 Maret 2021, 12:30 WIB
Sekretaris Jenderal DPP Partai Hanura Gede Pasek Suardika menyoroti kemungkinan terbentuknya Partai Demokrat Perjuangan.
Sekretaris Jenderal DPP Partai Hanura Gede Pasek Suardika menyoroti kemungkinan terbentuknya Partai Demokrat Perjuangan. /Twitter/G_paseksuardika

POTENSIBADUNG.COM- Kisruh internal Partai Demokrat hingga kini masih terus bergulir setelah adanya KLB yang memutuskan Moeldoko sebagai Ketum Partai Demokrat versi KLB.

Sejumlah usulan pun muncul agar Partai Demokrat versi KLB membuat partai baru yang diberi nama Partai Demokrat Perjuangan.

Nama atau embel-embel kata 'Perjuangan' di belakang Partai Demokrat ini terinspirasi dari Megawati yang mendirikan PDI Perjuangan setelah adanya perebutan kekuasaan di partai berlambang banteng tersebut.

Baca Juga: KLB Partai Demokrat, Mahfud MD Samakan dengan PKB Era SBY

Baca Juga: AHY Masuk Pusaran Konflik Partai Demokrat, Annisa Pohan Meradang 'Keadilan Sudah Pergi'

Menanggapi soal ini, Sekretaris Jenderal DPP Partai Hanura, Gede Pasek Suardika turut menyoroti kisruh internal Partai Demokrat yang di dalamnya ada Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko.

Politisi asal Bali Gede Pasek Suardika menyebut kasus di Partai Demokrat akhirnya akan mengikuti jejak dari PDI yang kantornya diserbu dan diambil alih secara paksa, lalu kemudian membuat Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mendirikan PDI Perjuangan.

Ia yakin bahwa kemunculan PD Perjuangan adalah ide yang bagus.

Menurut Gede Pasek, apa yang dilakukan Megawati dalam membuat PDI Perjuangan sebagai langkah yang layak untuk diikuti oleh Partai Demokrat Perjuangan.

Halaman:

Editor: Mifta Putra

Sumber: Bekasi Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x