Masyarakat Bali Bisa Nikmati Mobil Listrik Gratis Selama 6 Bulan di Ubud

- 25 Agustus 2023, 16:57 WIB
Masyarakat Bali Bisa Nikmati Mobil Listrik Gratis Selama 6 Bulan di Ubud
Masyarakat Bali Bisa Nikmati Mobil Listrik Gratis Selama 6 Bulan di Ubud /@tjok_ace

PotensiBadung.com - Pemerintah Provinsi Bali bakal menerapkan mode tranportasi umum yang ramah lingkungan.

Pemprov Bali menggandeng Toyota Mobility Foundation (TMF) untuk mewujudkan angkutan umum listrik di kawasan Ubud.

Inovasi  penerapan angkutan umum mobil listrik ini dinamakan Sustainable Mobility Advancing Real Transformation (SMART).

Adapun tujuan menerapkan angkutan umum mobil listrik di kawasan Ubud ini untuk mengurangi kemacetan dan emisi karbon dari kendaraan bermotor.

Baca Juga: Ferdy Sambo Jalani Pidana Seumur Hidup di Lapas Salemba, Sementara Huni Sel Mapenaling

Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati berharap inovasi ini bisa jadi solusi dari permasalahan transportasi di Ubud.

“Daerah Ubud mempunya arti yang sangat penting bagi pariwisata Bali yang dikenal hingga dunia, sempat mati suri karena covid-19, setelah normal kembali dan ramai menjadi macet, sehingga ini diharapkan menjadi salah satu solusi masalah transportasi di Ubud,” katanya pada peluncuran SMART di Ubud, dilansir Antara, Jumat, 25 Agustus 2023.

Masyarakat Bali bisa menikmati uji coba layanan antar jemput selama enam bulan secara gratis dari September 2023 hingga April 2024.

Nantinya ada total sebanyak 10 armada terdiri dari lima unit minivan Battery Electric Vehicle (BEV) dan lima unit MPV Hybrid Electric Vehicle (HEV).

Baca Juga: Waduh ! Menkes Sebut Kasus ISPA Merangkak Naik, Polusi Udara Jadi Biang Kerok

Halaman:

Editor: Imam Reza

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x