Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly Tekankan Netralitas ASN

- 5 Januari 2024, 19:57 WIB
Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly Tekankan Netralitas ASN
Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly Tekankan Netralitas ASN /Istimewa

PotensiBadung.com - Awal tahun 2024, Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly tak lupa untuk mengingatkan jajarannya menjaga netralitas ASN. Pun profesionalitas dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas.

Hal itu diungkap Yasonna saat memimpin apel pagi awal tahun yang dilaksanakan secara hybrid dengan berpusat di lapangan merah Kemenkumham RI.

Pada kesempatan ini Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Bali Romi Yudianto dan seluruh Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Bali beserta Pejabat Struktural, JF Madya dan seluruh pegawai mengikuti kegiatan secara virtual bertempat di Ruang Darmawangsa, Jumat (05/01/2024).

Baca Juga: Kalapas Tepis Tudingan Alvin Lim, Ferdy Sambo Tidur di Ruang Ber-AC

Baca Juga: Ada yang Bilang Pak Yan Koster Diperiksa Polisi Terkait Pembebasan Lahan Tol Gilimanuk-Mengwi

Ungkap Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly bertindak sebagai pembina apel menyampaikan sambutan serta mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh jajaran Kemenkumham.

Hal ini tentu tak lepas atas kerja keras dan dedikasi dalam mensukseskan program dan capaian kinerja selama tahun 2023.

"Saya berharap dengan dilaksanakan Apel Awal Tahun ini dapat membuat seluruh ASN di wilayah Kementerian Hukum dan HAM dapat lebih disiplin. Saya mengingatkan pentingnya komitmen dan tanggungjawab bersama dalam mencapai target kinerja kementerian serta terus mengasah potensi dengan perbanyak inovasi dan terobosan baru," papar Yasonna

Baca Juga: Polda Bali Sudah Menerima Laporan Terhadap Senator Arya Wedakarna

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta 6 Januari 2024: Gemini Sedang Bergairah, Cancer akan Bertemu Orang Sefrekuensi

Menkumham mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk bersikap netral dan tetap bekerja secara profesional.

"Sekali lagi saya ingatkan kepada seluruh jajaran untuk menjaga netralitas ASN. Mari berfokus kepada resolusi target kinerja 2024 yakni Perkuat Sinergi Yang Semakin Pasti Dan Berakhlak Untuk Kinerja Kemenkumham Yang Berdampak,” terangnya.

"Untuk itu perlunya kesungguhan, itikad baik, kerja keras, kerja cerdas, serta kerja ikhlas dengan penuh semangat seluruh jajaran Kemenkumham,” tukasnya.

Baca Juga: Sinopsis Film The Legend of Hercules: Perjuangan dan Cinta yang Dikhianati

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Indonesia vs Libya Leg ke-2, Shin Tae-yong bakal Lebih Serius

Sementara itu Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Bali, Romi Yudianto, menegaskan komitmen untuk memperkuat sinergi dan menjaga integritas dalam menghadapi tahun 2024.

"Sejalan arahan Bapak Menteri Yasonna H. Laoly, kami berkomitmen kuat untuk menciptakan Kemenkumham yang memberikan dampak positif bagi masyarakat," terangnya.

"Terima kasih kepada seluruh jajaran atas pencapaian tahun 2023, dan di tahun 2024, mari bersama-sama menjadikan tahun ini sebagai momentum untuk meraih prestasi yang lebih baik dari tahun sebelumnya," ujar Romi. ***

Editor: Pratama


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah