Safari Ramadhan, Diretur Pembinaan Kemasyarkatan Kunjungi LPP Kerobokan, Ada Apa ?

- 4 April 2024, 08:55 WIB
Direktur Pembimbingan Kemasyarakatan Dan Upaya Restoratif Pemasyarakatan, Pujo Harinto beserta jajarannya mengunjungi Lapas Perempuan Kelas II A Kerobokan
Direktur Pembimbingan Kemasyarakatan Dan Upaya Restoratif Pemasyarakatan, Pujo Harinto beserta jajarannya mengunjungi Lapas Perempuan Kelas II A Kerobokan /Istimewa

 

PotensiBadung.com -  – Direktur Pembimbingan Kemasyarakatan Dan Upaya Restoratif Pemasyarakatan, Pujo Harinto beserta jajarannya mengunjungi Lapas Perempuan Kelas II A Kerobokan, Kanwil Kemenkumham Bali dalam kegiatan Safari Ramadhan pada Rabu (03/04/2024).

Acara yang dilaksanakan di Aula Lapas Perempuan Kelas II A Kerobokan ini juga dihadiri oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kemenkumham Bali, I Putu Murdiana beserta jajaran. Acara diawali dengan penampilan Kasidah Rebana oleh Warga Binaan yang merupakan salah satu bentuk hasil pembinaan di dalam Lapas.

Acara dilanjutkan dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an berikut terjemahannya yang dibacakan oleh Warga Binaan.

Baca Juga: Genta Bakal Dijadikan Maskot Pilkada Bali 2024

Baca Juga: 5 ABK KM Naga Mas Perkasa 58 yang Kandas di Laut Berhasil Dievakuasi

Acara dilanjutkan dengan sambutan sekaligus pemberian siraman rohani atau Tausiyah oleh Direktur Pembimbingan Kemasyarakatan Dan Upaya Restoratif Pemasyarakatan, Pujo Harinto.

Warga Binaan diingatkan untuk selalu berbuat baik karena saat ini adalah waktu yang tepat untuk menebus dosa dan kesalahan. “Nanti setelah bebas dari sini kalian harus menjadi pribadi yang lebih baik”, tutur Pujo.

Kalapas Perempuan Kelas II A Kerobokan, Ni Luh Putu Andiyani mengungkapkan rasa terimakasih kepada Direktur Pembimbingan Kemasyarakatan Dan Upaya Restoratif Pemasyarakatan beserta jajaran.

Baca Juga: Giri Prasta Bela Jokowi Soal Bansos, Akan Lawan yang Suka Nyinyir

Baca Juga: Kakanwil Kemenkumham Bali dan Pj. Bupati Buleleng Bahas Perlindungan Produk UMKM Lokal

"Sebuah kesempatan yang istimewa bagi kami, khususnya Warga Binaan LPP Kerobokan bisa mendapat kunjungan dan siraman rohani langsung dari Beliau. Safari Ramadhan ini menjadi salah satu momentum bagi Warga Binaan untuk memperkuat Iman dan Taqwa”, tutur Ni Luh.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Bali, Pramella Yunidar Pasaribu, mengapresiasi kegiatan Safari Ramadhan yang diselenggarakan di Lapas Perempuan Kelas II A Kerobokan.

Menurutnya, kegiatan ini menjadi momen penting bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk memperkuat iman dan taqwa di bulan suci Ramadhan. "Safari Ramadhan ini merupakan wujud nyata pembinaan kerohanian bagi WBP, khususnya di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini," ujar Pramella.

Baca Juga: Kakanwil Kemenkumham Bali Tinjau Langsung Pemasangan Autogate Bandara Ngurah Rai

Baca Juga: Diramaikan Kasidah Rebana, Safari Ramadhan di Lapas Kerobokan

Lebih lanjut, Pramella menyampaikan terima kasih kepada Direktur Pembimbingan Kemasyarakatan Dan Upaya Restoratif Pemasyarakatan yang telah berkesempatan hadir dan memberi siraman rohani secara langsung kepada WBP yang ada di Lapas Perempuan Kerobokan.

"Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi WBP dan meningkatkan kualitas pembinaan di Lapas Perempuan Kelas II A Kerobokan," harapnya. ***

Editor: Ariex Pratama


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah