Bonek Harus Siap-Siap, Laga Persebaya vs Persis Solo yang Bertajuk Surabaya 729 Game Sediakan 45 Ribu Tiket

- 5 Mei 2022, 12:48 WIB
Persebaya Surabaya masih terbuka atas opsi untuk menambah kiper baru
Persebaya Surabaya masih terbuka atas opsi untuk menambah kiper baru /ligaindonesiabaru.com

PotensiBadung.com - Untuk merayakan Hari Ulang Tahun Kota Surabaya yang ke-729, Manajemen Persebaya dan Walikota Surabaya menginisiasi untuk mengadakan pertandingan antara Bajol Ijo dan Persis Solo.

Pertandingan antara kedua klub itu akan diselenggarakan pada 22 Mei 2022 menyusul batalnya ajang Trofeo.

“Karena beberapa pertimbangan kita jadinya satu pertandingan, bukan trofeo. Salah satunya dari instruksi dari Menko Marves agar pertandingan yang pertama ini format satu pertandingan dulu,” ungkap manajer Persebaya Yahya Alkatiri, dikutip dari laman klub pada 5 Mei 2022.

Baca Juga: Perjalanan Karir Anderson Paak, Rapper Amerika Serikat Viral Mirip Pak Tarno Pernah Jadi Tunawisma

Baca Juga: PEMAIN Kaliber Persib Bandung 2.555 Menit Tiba, Robert Alberts Ungkap ini,Ciro Alves Tak Sabar, Teddy Buru ini

Laga antara Persebaya dengan Persis Solo itu bertajuk “Surabaya 729 Game” dan Persis Solo sebagai bintang tamu.

Dan pertandingan Surabaya 729 Game itu dipastikan untuk menghadirkan suporter di Stadion Gelora Bung Tomo agar menyaksikan langsung pertandingan.

Kabarnya, untuk mengobati kerinduan bonek yang tidak menyaksikan klub pasukan hijau berlaga secara langsung selama 2 tahun, panitia penyelenggara akan menyediakan hingga 45 ribu tiket.

Hal itu pun sudah mengantongi izin dari Satgas Covid-19 yang memberikan lampu hijau untuk mendatangkan penonton sebanyak 45 ribu.

Halaman:

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Persebaya.id Instagram @beritapersebaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x